Tak Punya CCTV, Rumah Mewah di Kuningan Dibobol: Emas 5 Kg dan Uang 1,2 M Raib

Tak punya CCTV, rumah mewah di Kuningan dibobol perampok, 5 kg emas dan uang Rp 1,2 M raib


zoom-inlihat foto
kondisi-rumah-korban-perampokan-di-kuningan.jpg
Tribun Jabar
Tak punya CCTV, rumah mewah di Kuningan dibobol perampok, 5 kg emas dan uang Rp 1,2 M raib, FOTO: Kondisi rumah korban perampokan di Kuningan.


"Alhamdulillah mereka selamat dan sehat," kata dia.

Ada info cincin tunangan dibawa maling, Desem mengatakan benar bahwa kehilangan cincin yang sedang dikenakan salah seorang anak korban dipaksa maling untuk dicabut dari jari anak korban.

"Iya anak Teh Haji kan baru tunangan dan si cincin itu malah dibawa kabur maling," kata dia.

Aksi perampokan terjadi di sebuah rumah mewah milik seorang pengusaha terkenal H Udin, di Ciawigebang, Kuningan, Jawa Barat, Minggu (17/5/2020) sekitar pukul 02.00 WIB.

Baca: Perampok Toko Emas Tamansari Meninggal Terjangkit Covid-19, Jenazahnya Dikremasi

Dari penelusuran Kompas.com, pelaku diduga sekitar 20 orang dengan membawa samurai.

Mereka masuk lewat tembok belakang rumah lalu naik ke lantai dua rumah korban.

Setelah itu, para pelaku diketahui menyekap 6 orang dan menggasak harta benda di rumah tersebut.

Sementara itu, Kapolsek Ciawi Gebang, Komisaris Yayat Hidayat, saat ditemui di lokasi, enggan memberi komentar terkait kasus tersebut.

Namun demikian, salah satu warga sekitar, mengatakan, aksi perampokan terjadi sekitar satu jam setelah jalan raya dibuka karena lockdown.

"Sejak tiga pekan ini, Jalan Raya Pangkalan setiap hari ditutup pukul 16.00, dibuka pukul 01.00. Ini adalah bagian dari lockdown Covid 19. Peristiwa perampokan terjadi pukul 02.00, atau sejam setelah jalan raya dibuka," kata salah seorang pria yang membuka usaha dagangnya di seberang rumah H Udin.

-

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Dinar/TribunJabar)





BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved