TRIBUNNEWSWIKI.COM – Aktris Maudy Ayunda baru-baru ini menjadi perbincangan publik.
Pasalnya dia membeberkan berakhirnya kisah cintanya dengan sang kekasih Arsyah Rasyid.
Padahal keduanya telah menjalin hubungan selama 5 tahun.
Baca: Maudy Ayunda S2 Bisnis di Stanford University, Kini Lolos Jurusan Tambahan, Bakal Lulus 2 Gelar
Baca: Teman-teman Heboh Tahu Jumlah Followers Instagramnya, Maudy Ayunda Justru Minder Kuliah di Stanford
Kandasnya hubungan Maudy dan Rasyid diketahui oleh netizen dari unggahan foto keduanya yang menghilang dari Instagram Maudy.
Tak ada wajah Rasyid di Instagram Maudy Ayunda.
Sebaliknya, foto wanita yang berkuliah di Stanford University itu juga menghilang dari Instagram Rasyid.
Maudy Ayunda pun mengklarisikasi hal tersebut melalui siaran langsung di Instagramnya pada Senin (11/5/2020).
Baca: Kuliah S2 di Standford, Maudy Ayunda: Kenyamanan Aku Tinggalkan di Sini
Baca: Download Lagu Goodbye Maudy Ayunda, Lengkap Lirik dan Video Klipnya
"Aku harus klarifikasi, hehe," ucapnya mengawali kabar yang akan ia sampaikan.
"Aku mau klarifikasi, baru-baru ini aku single," lanjut perempuan pelantun lagu Perahu Kertas itu.
Lalu sebenarnya siapakah Arsyah Rasyid ini ?
Mantan kekasih Maudy Ayunda
Rasyid dan Maudy telah menjalani hubungan asmara selama 5 tahun.
Namun akhirnya kisah mereka harus berakhir.
Kandasnya hubungan mereka dikonfirmasi langsung oleh Maudy Ayunda.
Baca: Pamit Lanjutkan Studi ke Amerika, Maudy Ayunda Rilis Lagu Goodbye
Baca: Maudy Ayunda
Sisakan 3 foto Maudy di Insagram
Baik Maudy maupun Rasyid sama-sama telh menghapus foto mereka di Instagram.
Akan tetapi Rasyid masih menyisakan tiga foto tak tak dihapusnya.
Dalam foto tersebut terdapat sosok Maudy Ayunda yang kini telah menjadi mantan kekasihnya.
Ketiga foto tersebut diambil ketika Rasyid dan Maudy berfoto bersama-sama dengan keluarga.
Baca: Deretan Momen Kebersamaan Maudy Ayunda dan Arsyah Rasyid yang Sudah Berpacaran 3 Tahun
Baca: Sukses di Karier dan Pendidikan, Sederet Alasan Kenapa Maudy Ayunda Pantas Jadi Panutan Anak Muda
Tak ada Maudy di ultahnya ke-30
Arsyah Rasyid lahir pada Februari 30 tahun yang lalu.
Pada ulang tahunnya tahun ini tak Nampak adanya Maudy Ayunda.
Hal itu membuat munculnya isu bahwa hubungan mereka telah berakhir.
Baca: Universitas Indonesia (UI)
Baca: Universitas Bakrie
Pendidikan yang mentereng
Sama halnya dengan Maudy, Arsyah juga beberapa kali menempuh pendidikan di luar negeri.
Ia merupakan alumni dari Monash University dan University of Melbourne Australia.
CEO di usia muda
Diketahui Arsyah Rasyid merupakan CEO sekaligus founder perusahaan multimedia.
Perusahaan yang didirikannya itu bernama Kokkato.
Sebelum mendirikan perusahaan multimedia sendiri, Arsyad sempat bekerja di sebuah perusahaan.
Posisinya saat itu sebagai Junior Analyst di The Boston Consulting Group.
Baca: PT Bank Tabungan Negara (Persero) TBK
Baca: Bank Rakyat Indonesia
Putra Mantan Presdir Bank Swasta
Banyak yang tak tahu jika Arsyah merupakan putra dari Arwin Rasyid.
Arwin sempat menjabat sebagai CEO dan Presiden Direktur Bank CIMB Niaga.
Karier sang ayah di dunia perbankan pun tak diragukan karena sempat masuk dalam jajaran pimpinan tertinggi di sejumlah bank swasta lainnya.
Arwin juga sempat menjabat sebagai Direktur Utama PT Telkom Indonesia pada masa kepemimpinan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.
Kini sang ayah menjabat sebagai Presiden Direktur sekaligus pendiri dari PT TEZ Finance Asia Pte Ltd, Singapore.
Baca: Nia Ramadhani
Baca: Adipati Dolken
Bersaudara dengan Adinda Bakrie
Arsyah merupakan anak dari pernikahan Arwin dengan Buanita Djemat.
Sang ayah setelahnya menikah dengan Dotty Suraida, mantan menantu dari keluarga Bakrie.
Dotty sempat menikah dengan Indra Usmansyah Bakrie dan lahirlah Adinda Bakrie dan Syailendra Bakrie.
(TribunnewsWiki.co/SO/Tribunsolo.com/ Noorchasanah Anastasia Wulandari)
Sebagian artikel ini telah tayang di Tribunsolo.com dengan judul Mengenal Arsyah Rasyid Mantan Maudy Ayunda: Anak Mantan Dirut Bank, Bersaudara dengan Adinda Bakrie