Candi Pawon

Candi Pawon merupakan salah satu candi peninggalan agama Budha yang terletak di dekat Candi Borobudur dan Candi Mendut, tepatnya di Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.


zoom-inlihat foto
candi-pawon2.jpg
alodiatour.com
Candi Pawon Jawa Tengah

Candi Pawon merupakan salah satu candi peninggalan agama Budha yang terletak di dekat Candi Borobudur dan Candi Mendut, tepatnya di Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Candi Pawon terletak di Desa Borobudur, Kecamatan Borobudur, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.

Candi yang mempunyai nama lain Candi Brajanalan ini lokasinya sekitar 2 km ke arah timur laut dari Candi Borobudhur dan 1 km ke arah tenggara dari Candi Mendut.

Letak Candi Mendut, Candi Pawon dan Candi Barabudur yang berada pada satu garis lurus mendasari dugaan bahwa ketiga candi Buddha tersebut mempunyai kaitan yang erat.

Selain letaknya, kemiripan motif pahatan di ketiga candi tersebut juga mendasari adanya keterkaitan di antara ketiganya.
Poerbatjaraka, bahkan berpendapat bahwa candi Pawon merupakan upa angga (bagian dari) Candi Barabudhur.

Menurut Casparis, Candi Pawon merupakan tempat penimpanan abu jenazah Raja Indra ( 782 - 812 M ), ayah Raja Samarrattungga dari Dinasti Syailendra.

Nama "Pawon" sendiri, menurut sebagian orang, berasal dari kata pawuan yang berarti tempat menyimpan awu (abu).

Dalam ruangan di tubuh Candi Pawon, diperkirakan semula terdapat Arca Bodhhisatwa, sebagai bentuk penghormatan kepada Raja Indra yang dianggap telah mencapai tataran Bodhisattva, maka dalam candi ditempatkan arca Bodhisatwva.

Dalam Prasasti Karang Tengah disebutkan bahwa arca tersebut mengeluarkan wajra (sinar).

Pernyataan tersebut menimbulkan dugaan bahwa arca Bodhisattwa tersebut dibuat dari perunggu. (1)

Baca: Candi Ngempon

Baca: Candi Ngawen

  • Sejarah #


Nama Candi Pawon tidak dapat diketahui secara pasti asal-usulnya.

Namun, seorang ahli epigrafi bernama J.G. de Casparis menafsirkan bahwa Pawon berasal dari bahasa Jawa awu yang berarti 'abu.

Awalan pa- dan akhiran -an menunjukkan arti suatu tempat, jika dalam bahasa Jawa sehari-hari kata pawon berarti 'dapur'.

Akan tetapi, de Casparis mengartikannya sebagai 'perabuan' atau tempat abu.

Penduduk setempat juga menyebutkan Candi Pawon dengan nama Bajranalan.

Kata ini mungkin berasal dari kata bahasa Sanskerta vajra =yang berarti 'halilintar' dan anala yang berarti 'api'.

Candi Pawon diketahui dilakukan pemugaran pada tahun 1903. (2)

Candi ini sebelumnya ditemukan pada akhir abad ke-19 dalam keadaan rusak tertimbun semak-semak belukar. (3)

Setelah itu, dilakukanlah pemugaran pada 1903.

Candi Pawon juga mengalami pemugaran lagi yang dilaksanakan sejak tahun 1897 – 1904.

Kemudian dilanjutkan lagi oleh Van Erp pada tahun 1908.

Baca: Candi Klero

Baca: Candi Sewu

  • Bangunan Candi #


Pintu masuk ke ruangan dalam tubuh candi terletak di sisi barat.

Di atas ambang pintu terdapat hiasan Kalamakara tanpa rahang bawah.

Tangga menuju selasar dilengkapi dengan pipi tangga dengan pahatan pada dinding luarnya.

Hiasan kepala naga di pangkal pipi tangga sudah rusak.

Ruangan dalam tubuh candi saat ini berada dalam keadaan kosong, namun pada lantai terlihat bekas yang menunjukkan bahwa tadinya terdapat arca di tempat tersebut.

Pada dinding bagian depan candi, di sebelah utara dan selatan pintu masuk, terdapat relung yang berisi pahatan yang menggambarkan Kuwera (Dewa Kekayaan) dalam posisi berdiri.
Pahatan yang terdapat di selatan pintu juga sudah rusak sehingga tidak terlihat lagi wujud aslinya.

Sedangkan pahatan yang di utara pintu, relatif masih utuh, hanya bagian kepala saja yang sudah hancur.

Pada dinding utara dan selatan candi terdapat relief yang sama, yaitu yang menggambarkan Kinara dan Kinari, sepasang burung berkepala manusia.

Kinara tersebut berdiri mengapit pohon kalpataru yang tumbuh dalam sebuah jambangan.

Di sekeliling pohon terletak beberapa pundi-pundi uang.

Di langit tampak sepasang manusia yang sedang terbang.

Di bagian atas dinding terdapat sepasang jendela kecil yang berfungsi sebagai ventilasi.

Di antara kedua lubang ventilasi tersebut terdapat pahatan kumuda.

Lalu, atap candi berbentuk persegi bersusun dengan hiasan beberapa dagoba (kubah) kecil di masing-masing sisinya.

Puncak atap dihiasi dengan sebuah dagoba yang lebih besar. (4)

Candi Pawon
Candi Pawon merupakan sebuah candi, peninggalan Masa Klasik yang diperkirakan bercorak Budha, yang terletak di Kabupaten Magelang.

  • Lokasi dan Akses #


Candi Pawon cukup mudah ditemukan dan terjangkau karena berada tidak jauh dari Candi Borobudur dan Candi Mendut.

Candi ini tepatnya berada di Brojonalan, Wanurejo, Borobudur, Dusun 1, Wanurejo, Borobudur, Magelang, Jawa Tengah.

Rute menuju obyek wisata sejarah Candi Pawon cukup terjangkau, jalan menuju Candi Pawon tersebut juga sudah bagus untuk dilewati.

Jika wisatawan datang dari pusat 0 km kota Jogjakarta, maka pergi ke arah barat melewati Jalan KH Ahmad Dahlan.

Sampai ke pertigaan, lurus ke utara melewati jl Bhayangkara, kemudian lurus terus lalu belok ke kiri sedikit.

Setelah itu, luru saja mengikuti jalan Jogonegaran, hingga sampai di perempatan besar.

Wisatawan bisa belok ke barat melewati Jalan Kemetiran Kidul lurus terus sampai perempatan lagi ke utara melewati Jl Letjen Suprapto.

Kemudian sampai di pertigaan, belok ke kanan ke arah Jalan Tentara Rakyat Mataram, ikuti jalan tersebut sampai melewati jalan ke arah Magelang.

Wisatawan kemudian berlok ke jalan Sendangsono lalu melewati jl Mayor Kusen.

Setelah itu belok ke arah jalan Jenderal Sudirman hingga menemukan petunjuk arah Candi Pawon.

Jarak dari pusat kota Yogyakarta ke Candi Pawon sangat jauh yaitu sekitar 37,7 kilometer.

Waktu tempuh normal kendaraan pribadi dari pusat kota Jogja menuju Candi Pawon sekitar 1 jam 7 menit. (5)

Harga tiket masuk ke wisata Candi Pawon dikenakan biaya sebesar Rp. 10.000/orang untuk wisatawan domestik.

Sedangkan untuk wisatawan asing sebesar Rp. 20.000/orang.

Harga tiket parkir pengunjung hanya akan dikenakan biaya Rp. 2000 untuk kendaraan roda dua dan Rp. 5000 untuk mobil.

(TribunnewsWiki.com/Restu)


Nama Candi Candi Pawon
Lokasi Brojonalan, Wanurejo, Borobudur, Dusun 1, Wanurejo, Borobudur, Magelang, Jawa Tengah
Google Map https://goo.gl/maps/7WqTkdT2McBcepbBA
   


Sumber :


1. candi.perpusnas.go.id
2. id.wikipedia.org
3. kebudayaan.kemdikbud.go.id
4. www.alodiatour.com


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved