Bahkan sisa tubrukannya jelas akan menghancurkan semua ekosistem di sekelilingnya.
Meski sempat dikatakan menjadi satu dari asteroid yang membahayakan bumi, asteroid tersebut tidak akan melintas terlalu dekat.
Dengan jarak 3,9 juta mil pada titik yang terdekatnya dengan bumi, para ilmuwan berhasil mengambil beberapa gambar asteroid dengan jelas.
Bahkan bisa diketahui bagaimana permukaan asteroid 1998 OR2 jika diamati dari bumi.
“Asteroid ini memiliki fitur perbukitan dan bergunung-gunung. Asteroid ini memang tampak seperti mengenakan masker pada salah satu sisinya,” tutur Anne Virki dari Arecibo Observatory.
Bisa dibilang selain mengenakan masker, asteroid ini juga mengaplikasikan physical distancing yang menjadi 'trend' kala pandemi corona sepeti saat ini.
Baca: Asteroid
Baca: Asteroid Terbesar di 2020 Bakal Lintasi Bumi Akhir Pekan Ini, Berukuran 3 Kali Lapangan Sepak Bola
Baca: Tiga Asteroid Melintasi Bumi Hari Ini, Tercatat Jaraknya Menjadi Paling Dekat Sepanjang Sejarah
(TRIBUNNEWSWIKI/Magi, KOMPAS/Sri Anindiati Nursastri)
Sebagian artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Asteroid 1998 OR2 Akan Melintasi Bumi, Tampak Seperti Pakai Masker"