TRIBUNNEWSWIKI.COM - Saat di rumah aja, penyanyi Afgan Syahreza turut terpapar virus drama Korea.
Drama Korea tersebut memang sedang digandrungi oleh banyak artis.
Termasuk Afgan yang baru-baru ini memamerkan penmapilan barunya seperti oppa di drama Korea.
Hal tersebut terlihat di unggahan Instagram pribadinya @afgansyah.reza.
Baca: Afgan Beri Jawaban Blak-blakan Saat Ditanya Boy William Tentang Hubungannya dengan Rossa
Baca: 6 Drama Korea yang Bisa Temani Harimu di Rumah Aja
Semenjak adanya imbauan tetap di rumah karena virus corona, banyak artis yang tertarik menghabiskan waktu dengan melihat drama Korea.
Bahkan sejumlah selebriti terang-terangan mengaku telah terjangkit demam drama Korea.
Kali ini, si penyanyi tampan Afgan kembali menambah daftar panjang selebriti Tanah Air yang mulai terkena virus drama Korea.
Hal itu terlihat dari foto-foto yang diunggah Afgan di akun sosial media pribadinya baru-baru ini.
Dalam foto-foto tersebut Afgan terlihat memamerkan gaya rambut terbarunya yang dihiasi poni.
Dari tulisan pada caption, Afgan diketahui mengikuti gaya rambut dari tokoh Park Se Royi di drama "Itaewon Class".
"Afgan saeroyi," tulis Afgan pada Kamis (23/4/2020).
Rupanya Afgan juga tidak bisa lolos dari pesona drama Korea.
Warganet pun ramai-ramai meninggalkan komentar mereka terkait gaya rambut baru Afgan.
Ada juga yang menggoda Afgan terkait ketertarikannya dengan drama Korea.
"Kenapa si rambut lo bgitu. Mirip cecep. Coba deh berdiriin 3 helai keatas,"
"Udah kena virus itaewoon class banget nih ya kak,"
"@Iyaa sayang.. Klo kamu saeroyi. Aku yi seo gan jadi kita jodoh ya"
"Itaewon Class bgt nih? Haha ikutin Naema deh menuturku rambut baru kamu ‘Medium,"
"Imut.. @suryantiirma si afgan aja demam park seo royi hahahaha, itaewon itu deket sama namsan tower,"
Baca: Inilah 5 Drama Korea dengan Biaya Produksi Paling Mahal dan Fantastis, Ada yang Capai Rp 591 Miliar
Baca: 5 Drama Korea Tontonan saat Wabah Covid-19: The World of the Married hingga Sky Castle
Drama Korea sepertinya telah berhasil menarik perhatian para masyarakat indonesia.