Pandemi Corona, Kemendikbud Luncurkan 'Belajar dari Rumah', Hari ini Tayang di TVRI, Cek Jadwalnya

Program tersebut merupakan Kemendikbud membantu terselenggaranya pendidikan bagi masyarakat selama masa darurat pandemi Covid-19.


zoom-inlihat foto
tangkapan-layar-belajar-dari-rumah-yang-disiarkan-tvri.jpg
DOK.Laman Kemdikbud
Tangkapan layar Belajar dari Rumah yang disiarkan TVRI.


Keluarga Indonesia: Tahap Perkembangan Anak
7. 19.00-23.30 WIB tentang Film Indonesia Terbaik

Film Anak: Knight Kris

 

Ini Alasan Mendikbud Nadiem Hadirkan Belajar dari Rumah lewat TVRI

Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) menghadirkan program Belajar dari Rumah bekerja sama dengan TVRI.

Masyarakat baik orangtua maupun anak-anak dari segala jenjang pendidikan bisa menikmati tayangan-tayangan edukatif untuk selama berada di rumah.

"Program Belajar dari Rumah merupakan bentuk upaya Kemendikbud membantu terselenggaranya pendidikan bagi semua kalangan masyarakat di masa darurat Covid-19," ujar Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Nadiem Makarim pada telekonferensi Peluncuran Program Belajar dari Rumah di Jakarta, pada Kamis (9/4/2020), dikutip dari Kompas.com.

Nadiem Anwar Makarim (kanan) memberikan keterangan saat berkeliling Kantor Kemendikbud usai serah terima jabatan (sertijab), di Jakarta Pusat, Rabu (23/10/2019). Eks CEO Gojek, Nadiem Makarim ditunjuk Presiden Jokowi sebagai Menteri Pendidikan, Kebudayaan, dan Pendidikan Tinggi (Mendikbud Dikti) pada Kabinet Indonesia Maju 2019-2024. Warta Kota/Ricky Martin Wijaya
Nadiem Anwar Makarim (kanan) memberikan keterangan saat berkeliling Kantor Kemendikbud usai serah terima jabatan (sertijab), di Jakarta Pusat, Rabu (23/10/2019). Eks CEO Gojek, Nadiem Makarim ditunjuk Presiden Jokowi sebagai Menteri Pendidikan, Kebudayaan, dan Pendidikan Tinggi (Mendikbud Dikti) pada Kabinet Indonesia Maju 2019-2024. Warta Kota/Ricky Martin Wijaya (Warta Kota/Ricky Martin Wijaya)

Nadiem mengungkapkan alasan di balik kehadiran program Belajar dari Rumah. Menurutnya, program ini untuk membantu masyarakat yang memiliki keterbatasan pada akses internet, baik karena tantangan ekonomi maupun letak geografis.

Ia mengatakan program Belajar dari Rumah ini dapat memperluas akses layanan pendidikan bagi masyarakat di daerah terdepan, terluar, dan tertinggal (3T) yang memiliki keterbatasan akses internet maupun keterbatasan ekonomi.

"Program ini merupakan respon cepat atas komplen, baik juga masukan dari komisi X.

Hal ini sesuai dengan Merdeka Belajar," ujar Nadiem.

Nadiem menjelaskan, Kemendikbud juga menyadari banyak sekolah-sekolah yang tak punya akses internet untuk belajar.

Baca: Chord Kunci Gitar Jamrud - Putri, Harusnya Kamu Ada di Rumah Isi PR atau Les Fisika

Baca: Chord Kunci Gitar Endank Soekamti - Semoga Kau di Neraka, Ternyata Itu Salah Ku Takut Masuk Penjara

Dari literasi sampai pendidikan karakter

Mendikbud Nadiem menjelaskan konten pembelajaran dalam program "Belajar dari Rumah" akan fokus pada literasi, numerasi, dan penumbuhan budi pekerti atau pendidikan karakter.

Kemendikbud juga akan melakukan monitoring dan evaluasi bersama lembaga pemerintah yang independen untuk mengkaji kualitas program Belajar dari Rumah, seperti mengukur apakah manfaatnya benar-benar dirasakan oleh masyarakat.

Mendikbud juga menuturkan, gotong rotong menjadi kunci dalam memfasilitasi anak bangsa untuk mendapatkan akses pendidikan.

Karena itu Kemendikbud terbuka untuk menjalin kerja sama dengan berbagai pihak dalam hal pembelajaran, seperti membuat konten edukatif, edutainment, atau platform teknologi, baik dengan mitra yang berada di Indonesia maupun mancanegara.

Dari talkshow sampai pemutaran film

Nadiem menjelaskan, materi program Belajar dari Rumah diambil dari berbagai sumber. Sebagian besar sudah diproduksi Kemendikbud sebelumnya, seperti dari TV Edukasi atau produksi konten unit kerja lain.

Ada juga sumber materi dari luar Kemendikbud, yakni Jalan Sesama untuk jenjang PAUD.

Hilmar menuturkan, pada akhir pekan, yakni pada Sabtu dan Minggu, ada durasi tiga jam khusus untuk program kebudayaan, antara lain gelar wicara (talkshow), podcast, kesenian, dan magazine tentang perkembangan budaya dari seluruh Indonesia.





Halaman
123
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved