TRIBUNNEWSWIKI.COM - Glenn Fredly meninggal dunia, Aura Kasih tulis pesan selamat jalan, kuatkan istri sang mendiang penyanyi.
Dunia hiburan Indonesia berduka.
Mereka kembali kehilangan satu musisi handal.
Glenn Fredly meninggal dunia pada Rabu (8/4/2020) malam di Rumah Sakit Setia Mitra Fatmawati.
Kabar duka tersebut membuat banyak pihak merasa kehilangan.
Tak terkecuali mantan kekasih Glenn Fredly, Aura Kasih.
Lewat akun Instagramnya, Aura Kasih mengucap selamat jalan untuk Glenn Fredly.
"Selamat berbahagia bersama Tuhan, renjana," tulis Aura Kasih di akun Instagram pribadinya, Rabu (8/4/2020) malam.
Ia mengunggah tiga foto berlatar belakang hitam dengan tulisan 'renjana' berwarna ungu.
Renjana adalah rasa hati yang kuat.
Perpaduan antara rindu dan cinta kasih.
Baca: Chord Kunci Gitar Glenn Fredly - Sekali Ini Saja, Bersamamu Ku Lewati Lebih dari Seribu Malam
Baca: Chord Kunci Gitar Glenn Fredly - Cukup Sudah, Untuk Sekian Kali Aku Sayang Kamu
Kemudian, Aura Kasih mencoba menguatkan istri Glenn Fredly, Mutia Ayu.
"Be strong, kuat bersama bayi cantik kalian," tulis Aura Kasih.
Aura Kasih menjalin hubungan asmara dengan Glenn Fredly selama bertahun-tahun.
Hanya saja, hubungan keduanya kandas.
Tak lama setelah berpisah, Aura Kasih berpacaran dengan Erick Amaral yang kini menjadi suaminya.
Sementara Glenn Fredly menikah dengan Mutia Ayu pada 2019.
Sebelum Glenn Fredly Meninggal, Mutia Ayu Unggah Foto Berpelukan dengan Suami
Musisi Glenn Fredly meninggal dunia, Rabu (8/4/2020).
Glenn Fredly pergi meninggalkan istrinya, Mutia Ayu, dan seorang putri perempuan yang baru berusia dua bulan.