Jangan Sembarangan, Begini Cara Pakai dan Lepas Masker yang Benar Menurut Pakar

Menurut pakar kesehatan, masker tidak akan berfungsi baik apabila tidak dipasang sesuai aturan


zoom-inlihat foto
saluran-pernapasan-sakit-kabut.jpg
SURYA/HAYU YUDHA PRABOWO
Ilustrasi pemakaian masker


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Jangan Salah Pakai, Begini Tata Cara Penggunaan Masker yang Benar Menurut Pakar.

Dokter Pakar dari Departemen Pulmonologi dan Kedokteran Respirasi FKUI RSUP Persahabatan Erlina Burhan menjelaskan tata cara menggunakan masker yang baik dan benar.

Pasalnya, masker tidak akan berfungsi baik apabila tidak dipasang sesuai aturan.

Cara pertama yang harus dilakukan, masker harus dipasang menutupi bagian hidung dan mulut.

"Kalau perlu bagian paling bawah dari masker ini sampai ke bawah dagu ditarik dan bagian atas tasnya juga ditekan sehingga karena itu ada kawat elastis di bagian atas masker bedah ini ditekan mengikuti teksur hidung," kata Erlina saat konferensi pers di Graha BNPB, Jakarta, Rabu (1/4/2020).

Cara melepas masker pun tidak bisa dilakukan sembarangan.

Penduduk, yang memakai masker wajah sebagai tindakan pencegahan terhadap penyebaran virus corona COVID-19, mempraktikkan social distancing ketika mereka menunggu untuk diuji di pusat pengujian cepat sementara dekat rumah sakit Bach Mai di Hanoi pada 31 Maret 2020.
Penduduk, yang memakai masker wajah sebagai tindakan pencegahan terhadap penyebaran virus corona COVID-19, mempraktikkan social distancing ketika mereka menunggu untuk diuji di pusat pengujian cepat sementara dekat rumah sakit Bach Mai di Hanoi pada 31 Maret 2020. (VATSYAYANA / AFP)

Untuk melapas masker cukup dengan memegang tali masker kemudian lepaskan.

Setelah melepas masker juga wajib mencuci tangan.

"Jangan memegang maskernya, kemudian jangan lupa ini jangan merasa aman setelah memakai masker lalu melepaskan masker langsung aman, tidak," ujar dia.

"Ada lagi tata caranya adalah bahwa setelah melepaskan masker tetap harus mencuci tangan," lanjut Erlina.

Baca: RSUD KRT. Setjonegoro (Wonosobo)

Baca: RSUD Muntilan

Erlina juga mengingatkan bahwa makser hanya untuk petugas kesehatan, orang yang sakit, orang yang sedang mengurus orang sakit dan orang yang berada di tengah kerumunan.

Karena itu, ia berharap masyarakat untuk tidak memborong masker untuk kepentingan pribadi.

"Jadi sekali lagi ingat pakai masker hanya bila batuk ya atau kalau memang tidak ada masker lakukanlah etika batuk," ungkap Erlina.

Seberapa Efektif Masker Kain untuk Cegah Virus?

Memakai masker adalah salah satu cara untuk mencegah infeksi virus corona jenis baru.

Sayangnya, masker telah menjadi barang langkah di tengah situasi pandemi saat ini.

Bahkan, petugas medis yang sangat membutuhkannya pun juga sulit mendapatkannya.

Kabar baiknya, kita bisa membuat sendiri masker untuk mencegah infeksi virus dengan bahan kain yang ada di sekitar kita.

Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit AS (CDC) juga menyarankan petugas medis untuk menggunakan masker buatan sendiri sebagai upaya terakhir ketika tidak ada alat pelindung yang tersedia.

Melansir laman Business Insider, masker buatan sendiri memang kurang efektif untuk mencegah infeksi virus jika dibandingkan dengan masker bedah atau masker N95.





Halaman
12
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved