TRIBUNNEWSWIKI.COM - Disaat publik digemparkan dengan menyebarnya virus corona atau Covid-19, Ningsih Tinampi kembali membuat pernyataan yang menghebohkan.
Sosok wanita yang dikenal dengan pengobatan alternatifnya ini mengaku telah mencoba memasukkan virus corona ke dalam tubuhnya.
Hal ini diungkapkan Ningsih melalui kanal YouTubenya 'Ningsih Tinampi'.
Ningsih bahkan membeberkan seperti apa rasanya saat terjangkit virus corona.
Baca: Praktik Pengobatan Supranatural Ningsih Tinampi di Pasuruan Ditutup Sementara, Ada Apa?
"Corona itu rasanya badan kayak, daging di tubuh kayak mreteli (rontok). Sakit semua," ujarnya.
"Saya rasakan di badan saya itu tenggorokan seringkali kayak kering rasanya, lidah kering tidak nyaman.
Terus di tenggorokan ini kayak batuk tapi nggak batuk, nggak nyaman pokoknya. Kayak haus aja," lanjut Ningsih Tinampi.
Menurut Ningsih virus corona akan masuk ke paru-paru dan menjadi flek.
Ia juga mengataka jika virus corona rasanya apek-apek.
"Terus nanti lama-kelamaan ke paru-paru nanti paru-parunya jadi flek, apek-apek sese.
Kepala antara pusing dan tidak pusing jadi kayak apa ya, gak enak badan pokoknya," ungkapnya.
Pernyataan Ningsih Tinampi yang mengaku bisa merasakan dan memasukkan virus corona ke dalam tubuhnya ini rupanya mendapatkan tanggapan dari Robby Purba.
Melalui akun Instagramnya @robbypurba, Robby memberikan tanggapan.
Robby Purba merasa kecewa dengan pernyataan yang dikeluarkan oleh Ningsih Tinampi terkait covid-19.
"Sebagai insan pertelevisian yang kerap bekerja sama dengan para ahli spiritual, dimulai dari yg disebut Embah, Madam, Pak Ustaz, sampai Indigo - mereka tidak ada yang mengambil kesempatan dalam musibah.
Namun melihat Ibu yang satu ini, saya sungguh sangat kecewa - karena alangkah baiknya serahkan semua kepada tenaga medis yang sesungguhnya bergelar dan bersertifikat serta berpengalaman.
Alih2 orang ke Rumah Sakit, saya khawatir orang malah antre bejibun berobat dengan beliau.
Saya berharap komentar ini sampai kepada ibu Ningsih, bahwa cukuplah ibu pernah terselip lidahnya untuk bisa memerintah Nabi, dan sekarang ibu Ningsih yang terhormat berkilah bisa memerintah Covid-19 meresapi jiwa dan raganya.
Kepada ibu, perintahkan lah udara segar penuh oksigen yang baik agar pemikiran Ningsih Tinampi tidak membuat gaduh masyarakat. Terima kasih. Salam damai. Indonesia Bisa!"
Selain memberikan tanggapan melalui unggahannya, Robby Purba juga mengunggah postingan dari akun Instagram @lagi.viral.