Savana Bekol Taman Nasional Baluran

Savana Bekol adalah salah satu lokasi berupa sabana hijau yang berada di kawasan Taman Nasional Baluran, Banyuwangi. Savana Bekol ini dijuluki 'Little Africa' karena pemandangannya yang sangat menawan yang terdapat berbagai macam jenis flora, fauna, serta hutan lindung di dalamnya.


zoom-inlihat foto
savana-bekol-taman-nasional-baluran.jpg
Instagram/explore_banyuwangi, Traveldetik.com
Savana Bekol adalah sabana luas yang berada Taman Nasional Baluran yang melindungi lebih dari puluhan flora dan fauna

Savana Bekol adalah salah satu lokasi berupa sabana hijau yang berada di kawasan Taman Nasional Baluran, Banyuwangi. Savana Bekol ini dijuluki 'Little Africa' karena pemandangannya yang sangat menawan yang terdapat berbagai macam jenis flora, fauna, serta hutan lindung di dalamnya.




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Taman Nasional Baluran adalah salah satu Taman Nasional di Indonesia yang terletak di wilayah Banyuputih, Situbondo, Jawa Timur, Indonesia.

Nama Taman Nasional Baluran ini diambil dari nama gunung yang ada di daerah tersebut, Gunung Baluran.

Taman nasional ini terdiri dari tipe vegetasi sabana, hutan magrove, hutam musim, hutan pantai, hutan pegunungan bawah, hutan rawa, dan hutan hijau.

Tipe vegetasi sabana di kawasan Taman Nasional ini mendominasi kawasan Taman Nasional Baluran sebanyak 40 % dari total luas lahan. (1)

Taman Nasional Baluran ini dijuluki Little Afika in Java karena keindahan pemandangan dan sabananya. (2)

Luas taman ini kurang lebih 25.000 hektar.

Di dalam TN Baluran, terdapat sebuah savana bernama Savana Bekol yang dijuluki little Africa.

Kawasan tersebut memiliki luas 10.000 hektar yang berarti mendominasi 1/3 dari total wilayah di TN Baluran.

Di sini, pengunjung yang datang akan disuguhi padang rumput luas, lengkap dengan pemandangan gunung dan berbagai fauna yang dilindungi.

Baca: Taman Nasional Karimunjawa

Baca: Taman Nasional Bunaken

  • Savana Bekol #


Savana Bekol di dalam Taman Nasional Baluran memiliki sifat yang hampir sama dengan hutan musim.

Di saat musim penghujan, kawasan ini sangat hijau seperti savana hijau yang luas, namun jika musim kemarau datang, maka akan terlihat sangat kering dan panas.

Biasanya, di musim penghujan, ada banyak hewan yang bisa dilihat seperti rusa yang makan rerumputan atau banteng yang berjalan berkelompok.

Namun, jika pengunjung masuk ke area Savana Bekol ini diharapkan untuk terus berhati-hati karena kawasan ini merupakan alam bebas. (3)

Di tempat ini juga terdapat Monyet Ekor Panjang yang sering berkeliaran bebas di Savana Bekol. (4)

Ragam fauna di dalam TN Baluran ini ada sebanyak 28 jenis mamalia, 196 jenis aves, pisces, dan reptilia.

Sedangkan ada sekitar 444 jenis flora yang tergolong ke dalam 87 familia.

Jenis-jenis tumbuhan itu meliputi 24 jenis tumbuhan eksotik, 265 jenis tumbuhan penghasil obat dan 27 lainnya merupakan tumbuhan yang hidup di dalam eskosistem mangrove.

  • Fasilitas di dalam Savana Bekol

    Beberapa fasilitas dan tempat yang ada di kawasan Savana Bekol:

    • Sabana
    • Wisma Peneliti
    • Wisma Tamu
    • Gardu Pandang
    #


Di atas Gardu Pandang atau Menara Pandang Savana Bekol, pengunjung bisa melihat pemandangan luas savana hijau yang dikelilingi banyak hewan seperti rusa, banteng, sapi, merak, dan monyet. (5)

Tidak hanya itu, pengunjung juga disuguhkan pemandangan 360 derajat pemandangan TN Baluran.

  • Lokasi dan Akses #


Pengunjung yang ingin mengunjungi Savana Bekol atau Taman Nasional Baluran, bisa mengarahkan perjalanan menuju perbatasan Kabupaten Banyuwangi dan Situbondo.

Diharapkan, pengunjung membawa kendaraan pribadi karena jarang terdapat angkutan umum disekitar lokasi TN Baluran.

Dari arah gerbang masuk utama Taman Nasional Baluran nantinya pengunjung harus menempuh perjalanan sekitar 1 jam perjalanan atau sekitar 12 km untuk sampai ke Savana Bekol.

Harga tiket masuk TN Baluran untuk pengunjung domestik sebesar Rp 10.000/orang dan kendaraan roda empat Rp 15.000.

Arah menuju TN Baluran, yaitu dari Kota Banyuwangi menuju Situbondo melewati Pelabuhan Ketapang dan Pantai Watu Dodol.

Kemudian pengunjung lurus saja sampai ke daerah Bajulmati dan menyeberangi sungai Bajulmati.

Tidak jauh dari situ, pengunjung akan disapa dengan gapura selamat datang di Kabupaten Situbondo, dari situ nanti akan terlihat pintu masuk TN Baluran.

Dari gerbang masuk TN Baluran, pengunjung tinggal lurus saja sejauh 12 km untuk mencapai Savana Bekol. (6)

(TribunnewsWiki.com/Restu)


Nama Tempat Wisata Savana Bekol Taman Nasional Baluran
Lokasi Perbatasan Banyuwangi dan Banyuputih, Situbondo, Jawa Timur, Indonesia
Google Map https://goo.gl/maps/wcBwk9G25CGRhR55A
   


Sumber :


1. id.wikipedia.org
2. www.nativeindonesia.com
3. blogkulo.com
4. www.catatannobi.com


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved