Sedang Hamil, Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah Ditangkap Polisi karena Pakai Narkoba

Vanessa Angel dan suaminya Bibi Ardiansyah ditangkap polisi karena dugaan penyalahgunaan narkoba.


zoom-inlihat foto
pernah-terseret-kasus-prostitusi-online-begini-cara-vanessa-angel-taklukan-hati-mertua.jpg
Instagram
Pernah Terseret Kasus Prostitusi Online, Begini Cara Vanessa Angel Taklukan Hati Mertua


Alasan diadakan pernikahan kedua, Vanessa menjelaskan bahwa sang ayah telah bersedia menjadi wali di pernikahannya.

"Jadi ceritanya kita tuh mengulang akad nikah doang, tapi yang kali ini sama papa aku, karena yang kemarin itu sama om aku, which is dia itu adik papa aku, " jelasnya.

Setelah sang ayah merestui hubungannya dengan Bibi Ardiansyah, akhirnya mereka memutuskan untuk mengulang akad nikah tersebut.

"Dan Alhamdulillah kedua keluarga sudah merestui, jadinya kita mengulang akad saja," ujar keduanya.

Cara Vanessa Angel Taklukan Orangtua Bibi Ardiansyah

Dalam video tersebut, Vanessa Angel juga mengungkapkan cara menaklukan hati orangtua Bibi Ardiansyah meski sempat tersandung kasus prostitusi.

Vanessa Angel menjawab pertanyaan dari warganet.

Baca: Disebut Nikahi Vanessa Angel, Ichsan Munthe Beri Bantahan hingga Ungkap Fakta Tentang Sosok F

"Gimana caranya biar dapat restu dari ortunya (orangtua) Mas B (Bibi)?" kata Vanessa Angel.

Tak lantas gamblang menjawab, Vanessa Angel justru berkata jika ia tak memiliki cara khusus.

Ibu tiri dan ayah Vanessa Angel tidak mengetahui pernikahan Vanessa Angel.
Ibu tiri dan ayah Vanessa Angel tidak mengetahui pernikahan Vanessa Angel. (Tribunews.com/Nurul Hanna/Instagram/Joana Kania)

Ia bercerita meskipun dirinya sempat terseret kasus prostitusi pada 2019 lalu, keluarga Bibi masih mau menerimanya dengan baik.

Satu-satunya kunci mendapatkan restu dari orangtua Bibi yakni dengan melakukan segala hal dengan ketulusan hati.

"Gimana ya? Ya sebenernya enggak ada caranya sih.

Karena menurut aku, sebenernya aku hanya melakukan dari hati aja.

Baca: Pernah Terjerat Kasus Prostitusi Online, Vanessa Angel Bongkar Cara Taklukkan Hati Mertua

Baca: Bermahar Cincin Berlian, Bibi Ardiansyah dan Vanessa Angel Akan Gelar Resepsi di Luar Kota

Karena orangtua bisa menilai mana yang tulus, mana yang enggak," kata Vanessa Angel.

Lebih lanjut, Vanessa juga mengungkapkan sikap orangtua Bibi yang disebutnya sangat baik.

Bahkan sejak dulu, Vanessa Angel dan keluarga Bibi sudah akrab sehingga tak ada kecanggungan.

"Sebenernya dari pertama pun ketemu sama orangtuanya Mas B tuh, kalau ke aku enggak pernah kayak yang tegang, enggak pernah yang kayak galak, enggak pernah sih," ujar Vanessa.

Vanessa Angel dan suaminya, Bibi Ardiansyah baru saja menggelar akad nikah di kawasan Cinere, Depok, Jawa Barat pada Sabtu (11/1/2020) pagi.(Instagram.com/aldosinarta)
Vanessa Angel dan suaminya, Bibi Ardiansyah baru saja menggelar akad nikah di kawasan Cinere, Depok, Jawa Barat pada Sabtu (11/1/2020) pagi.(Instagram.com/aldosinarta) (Instagram.com/aldosinarta)

Vanessa Angel melanjutkan jika sikap ibu mertuanya yang begitu perhatian membuatnya nyaman.

Bahkan keduanya juga rutin berkomunikasi melalui pesan eletronik WhatsApp untuk bertukar kabar.

"Apalagi ibunya, ibunya tuh kayak ngurusin aku banget gitu loh.

Nge-WhatsApp tiap hari, perhatian lah.

Enggak sehoror yang kalian bayangin juga," ucap Vanessa Angel.

Baca: Dulu Tak Akur, Ini Reaksi Vanessa Angel Dapat Ucapan Selamat dari Ibu Tiri Setelah Umumkan Kehamilan

Baca: Singkap dan Padat, Bibi Ardiansyah Ungkap Rasanya Malam Pertama dengan Vanessa Angel

(TribunnewsWiki/Niken/cva/Afitria) (Kompas.com/Baharudin Al Farisi)





BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2025 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved