TRIBUNNEWSWIKI.COM - Pasangan bintang hollywood senior Tom Hanks dan Rita Wilson dinyatakan positif tertular virus SARS-CoV-2 atau virus corona.
Keduanya dinyatakan terjangkit Covid-19 ketika dalam proses syuting film tribute untuk Elvis Parsley garapan Baz Lurhman dan Warner Bros di Queensland, Australia.
Sebelumnya pihak Warner Bros sempat memberikan pengumuman resmi mengenai adanya kru film yang positif terinfeksi virus corona.
Namun pihak Warner Bros tidak membeberkan siapa saja kru yang dinyatakan poitif Covid-19 tersebut.
Hingga akhirnya, aktor berusia 63 tahun tersebut memberi klarifikasi di akun Instagram dan Twitter pribadinya pada Kamis (12/3/2020).
Baca: Tom Hanks dan Rita Wilson Dinyatakan Positif Terjangkit Virus Corona
Baca: Gara-gara Virus Corona, Remaja Keturunan China di Australia Dibully dan Diusir dari Sekolah
Dalam unggahan Instagram miliknya, Hanks mengatakan dirinya dan sang istri awalnya hanya merasa kurang enak badan.
Keduanya mengalami gejala seperti masuk angin biasa, kerap merasa kelelahan dan nyeri di sekujur tubuh, hingga demam ringan.
Gejala sakit tersebut kadang muncul dan kadang menghilang di tubuh Rita.
Hingga akhirnya keduanya memutuskan untuk memeriksakan diri ke rumah sakit dan dinyatakan positif tertular virus corona.
Karena hal tersebut, Hanks dan Rita harus menjalani perawatan seperti yang telah ditetapkan oleh pihak medis pada penderita Covid-19.
Keduanya akan menjalani pemeriksaan, dilakukan observasi mendalam, dan harus diisolasi.
Meskipun demikian Hanks mengatakan keduanya akan terus berkomunikasi dengan para penggemar dan selalu mengunggah kabar terbaru mengenai kondisi keduanya.
Sang putra, Chet Hanks beri klarifikasi mengenai kondisi orangtuanya
Putra Tom Hanks dan Rita Wilson, Chet Hanks mengunggah video klarifikasi untuk mengabarkan kondisi orangtuanya yang dinyatakan positif Covid-19.
Sang putra mengunggah informasi tersebut melalui akun Instagram pribadinya, @chethanx.
Dalam unggahan tersebut, Chet membenarkan jika orangtuanya, Tom Hanks dan Rita Wilson terinfeksi virus corona.
Chet megatakan dirinya juga tak percaya orangtuanya menjadi 'korban' Covid-19 ketika sang ayah melakukan proses syuting film di Australia.
Video tersebut diunggah setelah Chet melakukan panggilan telepon dengan orangtuanya.
Chet kemudian mengabarkan jika kondisi Tom dan Rita sangat baik dan tidak terlalu merasa seperti orang yang sedang sakit parah.
Pria berusia 29 tahun tersebut juga mengatakan orangtuanya tak panik dan terus mematuhi protokol medis di Australia agar lekas pulih.