Ada Korban Meninggal karena Wabah Corona, MotoGP Argentina 2020 Bisa Terancam

Saat ini ada 9 kasus infeksi corona dengan satu korban meninggal di Argentina


zoom-inlihat foto
sirkuit-autodromo-termas-de-rio-hondo-venue-motogp-argentina.jpg
MotoGP
Sirkuit Autodromo Termas de Rio Hondo, venue MotoGP Argentina


TRIBUNNEWSWIKI.COM – Wabah Corona yang semakin meluas menimbulkan dampak parah pada penyelenggaraan balap MotoGP.

Beberapa waktu yang lalu MotoGP ronde Qatar terpaksa dibatalkan karena pemerintah di sana akan membatasi dan mengkarantina pendatang yang berasal dari Italia.

MotoGP seri Thailand juga terpaksa ditunda sampai Oktober mendatang.

Tidak hanya itu, kampung halaman Valentino Rossi di Tavullia turut diisolasi karena wabah corona.

Dilansir dari Tuttomoriweb.com, Argentina beberapa hari yang lalu mengumumkan bahwa penyelenggaraan MotoGP akan tetap digelar di sana.

Baca: Kampung Halaman Valentino Rossi di Tavullia Turut Diisolasi karena Wabah Corona

Baca: MotoGP Qatar 2020 Resmi Dibatalkan karena Virus Corona, Valentino Rossi: Sangat Sulit Diterima

Kalender MotoGP Argentina
Kalender MotoGP Argentina (MotoGP.com)

Namun, saat itu belum ada kasus infeksi corona di Argentina, sementara saat ini sudah ada 9 kasus.

Selain itu, baru saja ada korban meninggal karena wabah corona.

Korban tersebut adalah seorang pria berumur 64 tahun yang kembali ke Buenos Aires pada 25 Februari setelah pergi ke Prancis selama beberapa hari.

Setelah kembali, dia menunjukkan tanda-tanda infeksi corona.

Pengumuman yang dikeluarkan pemerintah Argentina pada Sabtu malam, memicu ribuan orang meninggalkan area merah dan berpindah ke selatan.

Sampainya wabah corona di Argentina bisa saja mengancam ronde Argentina yang dijadwalkan berlangsung 19 April mendatang.

Namun, sampai saat ini belum ada pengumuman resmi dari Dorna ataupun pemerintah Argentina.

Jika berjalan lancara dan tidak ada perubahan, MotoGP Amerika Serikat akan menjadi ronde pembuka MotoGP 2020

Kampung Halaman Valentino Rossi di Tavullia Turut Diisolasi karena Wabah Corona

Wabah corona terus meluas di Italia hingga sampai ke kampung halaman Valentino Rossi.

Penyebaran virus corona berdampak besar pada penyelengaraan kejuaraan dunia MotoGP.

MotoGP Qatar terpaksa dibatalkan dan ronde Thailand terpaksa digeser jadwalnya.

Seri Qatar dibatalkan karena pemerintah di sana membatasi pendatang dari Italia dan Jepang yang saat ini menjadi episentrum virus corona di luar Cina.

Padahal warga kedua negara tersebut punya kontribusi besar karena banyak tim MotoGP berasal dari sana.

Baca: Bos Dorna Carmelo Ezepalata Khawatir Akan Ada Seri MotoGP yang Dibatalkan Lagi Setelah GP Qatar

Baca: Dorna Akhirnya Umumkan Jadwal Resmi MotoGP 2020 Setelah GP Qatar Dibatalkan dan GP Thailand Ditunda

Valentino Rossi
Valentino Rossi (Instagram.com/valeyellow46)

Saat ini pemerintah Italia juga melakukan tindakan tegas untuk menanggulangi penyebaran virus Corona.





Halaman
12
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Pokun Roxy (2013)

    Pokun Roxy adalah sebuah film horor komedi Indonesia
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved