Viral Pasangan Muda Menikah Hanya Habiskan Rp 31 Juta, Termasuk Bulan Madu Tur Keliling Jawa Bali

Viral pernikahan menikah sederhana hanya habiskan Rp 31 juta, termasuk bulan madu tur keliling Jawa Bali.


zoom-inlihat foto
viral-pernikahan-menikah-sederhana-hanya-habiskan-rp-31-juta.jpg
Twitter.com/@Syahona
Viral pernikahan menikah sederhana hanya habiskan Rp 31 juta, termasuk bulan madu tur keliling Jawa Bali.


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Viral pernikahan menikah sederhana hanya habiskan Rp 31 juta, termasuk bulan madu tur keliling Jawa.

Banyak orang yang khawatir mengadakan pernikahan lantaran biaya yang besar.

Maka banyak anak muda yang menunda pernikahan karena menabung untuk biaya nikah yang besar.

Namun kini banyak pula yang sukses menggelar pernikahan tanpa biaya besar.

Bahkan kisah-kisah pernikahan yang sederhana tersebut kerap menjadi viral di media sosial.

Termasuk cuitan yang diunggah oleh akun Twitter @Syahona pada Rabu (4/3/2020) lalu.

Cuitan yang memuat tentang cerita pernikahan sederhana dan keliling Jawa untuk honeymoon pun mencuri perhatian warganet hingga menjadi viral.

Baca: Meski Khawatir Wabah Corona, Pernikahan Massal di Korea Selatan Sukses Dapatkan 30 Ribu Peminat

Baca: Rumah Dekat Lokasi Karantina, Resepsi Pernikahan Warga Natuna Terpaksa Ditunda

Dalam cuitannya, Syahona menuliskan jika ia menggelar pernikahan pada Sabtu (1/2/2020) lalu.

Saat menggelar akad di pagi hari, Syahona hanya menghabiskan budget Rp 9 Juta saja.

Budget tersebut sudah termasuk dengan venue acara dan makanan untuk keluarga dengan jumlah 100 porsi.

Di malam hari, acara pernikahan itu berlanjut bersama teman-teman terdekatnya.

Ia menuliskan acara malam hari menghabiskan budget sebanyak Rp 15,5 juta saja.

Itu sudah termasuk dengan venue dan juga makanan dan minuman sebanyak 130 porsi.

Selanjutnya, Syahona dan suami juga melakukan honeymoon tour menggunakan sepeda motor berkeliling Jawa sampai Bali.

Honeymoon dilakukan setelah pernikahan yakni pada 3-11 Februari 2020 dengan total budget mencapai Rp 6 jutaan.

Jika ditotal budget pernikahan yang dilakukan Syahona bersama pasangannya menghabiskan Rp 31 Jutaan saja.

viral pernikahan sederhana (Twitter.com/@Syahona)
viral pernikahan sederhana (Twitter.com/@Syahona) 

Dikutip dari Tribunnews.com, Syahona membenarkan cuitannya yang viral itu.

Ia pun membeberkan berapa lama waktu yang diperlukan untuk merancang pernikahan sederhana yang menjadi impiannya itu.

"Ngerancang itu sehabis lamaran bulan November."

"Desember sampai Januari, Desember akhir sudah mulai cari-cari tempat."





Halaman
123
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved