Hasil Liga Inggris: Manchester United Menang, Rekor Buruk Pep Guardiola Tercipta

Manchester United sukses membungkam Manchester City dengan skor 2-0 dalam laga pekan ke-29 Liga Inggris.


zoom-inlihat foto
unitedfg.jpg
Twitter @premierleague
Para pemain Manchester United merayakan gol Scott McTominay dalam laga melawan Manchester City di Stadion Old Trafford, Minggu (8/3/2020) waktu setempat.


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Manchester City kembali menelan kekalahan di ajang Liga Inggris musim 2019-2020.

Kali ini kekalahan mereka peroleh ketika bertamu ke rival sekota mereka, Manchester United di Stadion Old Trafford, Minggu (8/3/2020) waktu setempat.

Gol Anthony Martial pada menit ke-30 dan gelandang Scott McTominay pada menit-menit akhir laga membuat tim besutan Pep Guardiola itu pulang dengan tangan hampa.

Kekalahan dari Manchester United tersebut merupakan ketiga kalinya ditelan Manchester City dari satu lawan yang sama pada musim ini.

Sebelumnya, mereka juga kalah 1-2 saat jumpa Manchester United di ajang Liga Inggris musim ini pada 7 Desember 2019 silam.

Baca: Hasil Liga Inggris: Liverpool Sedikit Lagi Juara, Arsenal Masih Tak Terkalahkan di 2020

Baca: Cuma Mampir Pramusim di Madura United, Zah Rahan berlabuh ke PSS Sleman

Anthony Martial, mencetak gol dalam laga Manchester United melawan Manchester City di Stadion Old Trafford, Minggu (8/3/2020) waktu setempat.
Anthony Martial, mencetak gol dalam laga Manchester United melawan Manchester City di Stadion Old Trafford, Minggu (8/3/2020) waktu setempat. (Twitter @PremierLeague)

Setelah itu, mereka juga harus kembali menelan kekalahan saat bertemu tim besutan Ole Gunnar Solskjaer itu di babak semi final Piala Liga Inggris dengan skor 0-1.

Diluar kalah mengkalahkan dengan Manchester United, ada sesuatu lainnya yang membuat kekalahan ini terasa semakin getir untuk Manchester City, khususnya sang pelatih, Pep Guardiola.

Kekalahan ini merupakan ketujuh kalinya dialami Manchester City, dan catatan tersebut merupakan pertama kalinya diraih oleh pelatih asal Spanyol tersebut.

Dilansir dari Opta, hal ini merupakan kekalahan terbanyak di ajang liga dalam sejarah manajerial seorang Pep Guardiola.

Baca: Meski Terancam Degradasi, Pep Guardiola Bersumpah Tetap Setia di Manchester City

Baca: Dihukum UEFA, Nasib Jelek Manchester City Jadi Bahan Ledekan Legenda Manchester United

Pep Guardiola.
Pep Guardiola. (AFP)

Sungguh merupakan catatan yang buruk bagi Pep Guardiola yang selalu menangani tim dengan komposisi terbaik dan/atau tim bergemilang dana transfer triliunan.

Sementara itu, pada pertandingan pekan ke-29 lainnya, Chelsea berhasil melumat Everton dengan skor telak, 4-0 di Stamford Bridge (8/3/2020).

Mason Mount (14'), Pedro (22'), Willian (51') dan Olivier Giroud 53') menjadi pencetak gol Chelsea di laga tersebut.

Hasil tersebut membuat posisi Chelsea di urutan keempat klasemen sementara tetap aman.

Hasil Liga Inggris pekan ke-29, Sabtu (7/3/2020)

  • Liverpool 2-1 Bournemouth (Mohamed Salah 25', Sadio Mane 33'; Callum Wilson 9')
  • Arsenal 1-0 West Ham (Alexandre Lacazette 78')
  • Crystal Palace 1-0 Watford (Jordan Ayew 28')
  • Sheffield United 1-0 Norwich (Billy Sharp 36')
  • Southampton 0-1 Newcastle (Allan Saint-Maximin 79')
  • Wolves 0-0 Brighton
  • Burnley 1-1 Tottenham (Chris Wood 13', Dele Alli 50'-pen)

Hasil Liga Inggris pekan ke-29, Minggu (8/3/2020)

  • Chelsea 4-0 Everton (Mason Mount 14', Pedro 22', Willian 51', Olivier Giroud 53')
  • Manchester United 2-0 Manchester City (Anthony Martial 30', Scott McTominay 90')

Seandainya Bruno Fernandes datang awal musim

Dalam lanjutan Liga Inggris, Minggu (8/3/2020) di Old Trafford, Manchester United mengalahkan rival sekotanya, Manchester City, dengan skor 2-0.

Bruno Fernandes berperan besar dengan membuat assist untuk gol pertama yang dicetak oleh Anthony Martial.

Sejak bergabung pada bursa transfer Januari lalu, Bruno Fernandes menjadi jimat Manchester United meraih hasil.

Di Liga Inggris, tak sekali pun Manchester United mengalami kekalahan selama diperkuat gelandang berusia 25 tahun itu.

Manchester United tercatat menang 3 kali dan imbang 2 kali dalam 5 pertandingan Liga Inggris sejak Februari.

Baca: Bruno Fernandes Debut di Posisi Keliru, Keputusan Pelatih Manchester United Dikritik Fans

Baca: Jika Hukuman untuk Manchester City Terlaksana, Klub Inggris Ini bakal Kejatuhan Durian Runtuh

Bruno Fernandes menjalani debut bersama Manchester United pada Liga Inggris pekan 25 di Stadion Old Trafford, Sabtu (1/2/2020).
Bruno Fernandes menjalani debut bersama Manchester United pada Liga Inggris pekan 25 di Stadion Old Trafford, Sabtu (1/2/2020). (Twitter @ManUtd)

Fernandes melakoni debutnya di Liga Inggris bersama Manchester United pada 1 Februari dalam laga 0-0 melawan Wolverhampton Wanderers.

Setelah itu dia tak pernah alpa mencetak gol atau membuat assist saat Manchester United menang 2-0 atas Chelsea (17/2/2020) dan 3-0 atas Watford (23/2/2020), ditahan Everton 1-1 (1/3/2020), serta menang 2-0 atas Manchester City (8/3/2020).

Total 11 poin didapatkan Manchester United dalam 5 laga Liga Inggris ketika mereka diperkuat Fernandes.

Itu berarti rata-rata 2,2 poin per pertandingan.

Jika Manchester United memiliki Bruno Fernandes sejak awal musim, rasio 2,2 poin per laga akan membuat Setan Merah kini sudah mengoleksi 63-64 poin.

Raihan poin sebanyak itu akan menempatkan Manchester United di posisi kedua klasemen Liga Inggris di bawah Liverpool.

Koleksi 64 poin berarti 19 poin lebih banyak dari raihan riil Manchester United saat ini.

Sekarang Manchester United hanya berada di posisi ke-5 dengan koleksi 45 poin.

 Keunggulan Bruno Fernandes jelas pada sisi kreativitas yang ia hadirkan untuk tim Manchester United saat ini.

Dilihat dari statistik, selama dua setengah tahun atau sejak musim 2017-18 di Sporting Lisbon, Bruno Fernandes mencetak 64 gol dalam 137 penampilan di semua kompetisi.

Baca: Cegah Penyebaran Virus Corona, Liga Inggris Larang Jabat Tangan Antar Pemain dan Ofisial Klub

Baca: Efek Virus Corona, Pertandingan Liga 1 dan Timnas Indonesia Dihentikan

Statistik Bruno Fernandes selama di Sporting Lisbon.
Statistik Bruno Fernandes selama di Sporting Lisbon. (Skysports.com)

Jelas, catatan mengesankan untuk pemain dengan posisi gelandang serang, dan statistik menunjukkan pemain bernama lengkap Bruno Miguel Borges Fernandes itu juga sama efektifnya dalam hal kreativitas.

Rekan Cristiano Ronaldo di timnas Portigal ini total menciptakan 239 peluang, terbanyak daripada pemain lain semasa waktunya berada di Liga Portugal.

Total 28 asis adalah yang tertinggi kedua di Liga Portugal sejak Bruno Fernandes berada di Sporting Lisbon musim 2017-18.

Statistik menawan lain dari Bruno Fernandes yakni menjadi pencipta umpan terobosan terbanyak (17) dan gol dari luar kotak penalti (9) semenjak musim 2017-18.

Tipikal gaya main Bruno Fernandes adalah gelandang serang yang tak segan mengambil resiko untuk melewati lawan demi menciptakan progresi permainan, daripada bermain aman.

Umpan yang Fernandes buat pun lebih banyak mengarah ke depan.

Catatan dan gaya main pemain timnas Portugal itu tentu akan membuat Liga Inggris semakin menarik dan setidaknya terbukti dengan tiga asis dan dua gol yang sudah ia buat semenjak bergabung ke Manchester United.

(Tribunnewswiki.com/Bolasport.com/Ris/Adi Nugroho/Dwi Widijatmiko)





Penulis: Haris Chaebar
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved