Disidak PSSI jelang Piala Dunia U-20 2021, SUGBK Masih Miliki Kekurangan

Stadion Utama Gelora Bung Karno menjadi salah satu venue Piala Dunia U-20 2021 yang kesiapannya mulai diperiksa oleh PSSI.


zoom-inlihat foto
gelora-bung-karno.jpg
Warta Kota/Alex Suban
Stadion Utama Gelora Bung Karno.


Hasil inspeksi ini juga akan menjadi bahan bagi Iwan Bule untuk melaporkan pada pemerintah terkait beberapa perbaikan yang harus dilakukan.

"Kami akan laporkan ke pemerintah, ke Menteri PUPR berkaitan adanya penambahan yang masih harus ditambahkan disekitar atau di dalam stadion."

"Yang jelas rumput pasti ada perbaikan dan ruangan broadcast sesuai dengan aturan yang ada," tutup Iwan Bule.

Pemantauan Pakansari

Sebelumnya ada 11 stadion yang menjadi nominasi lokasi pertandingan untuk Piala Dunia U-20 tahun 2021, dan Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor salah satunya.

Sebelumnya PSSI telah menyamampaikan 11 stadion bakal venue Piala Dunia U-20 2021.

11 stadion tersebut antara lain Stadion Gelora Bung Karno (Jakarta), Stadion Pakansari (Bogor), Stadion Manahan (Solo),Stadion Mandala Krida (Yogyakarta), dan Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya).

Lalu ada Stadion Utama Riau (Pekanbaru), Stadion Gelora Bandung Lautan Api (Bandung), dan Stadion Kapten I Wayan Dipta (Bali)

Mochamad Iriawan atau yang akrab disapa Iwan Bule pun didampingi oleh Bupati Bogor, Ade Yasin, untuk mengecek secara langsung kondisi Stadion Pakansari, Bogor.

Dalam peninjauan ini, Iwan Bule melihat langsung fasilitas yang ada di stadion Pakansari, dari fasilitas kamar mandi, loker, hingga stadion utama yang dilihat langsung dari tengah lapangan.

Baca: Prestasi Unik, Kakak Beradik Pesepakbola Legendaris Kuasai Liga Italia Musim Ini

Baca: Liga Spanyol Nekat Undang Klub dari Sarang Virus Corona untuk Tonton El Clasico

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan alias Iwan Bule, meninjau Stadion Pakansari, Bogor.
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan alias Iwan Bule, meninjau Stadion Pakansari, Bogor. (Bolasport.com)

Walaupun menurut Iwan Bule masih akan menjadi pertimbangan dan tentu ada beberapa saran untuk perbaikan stadion.

"Dimana pertama adalah Stadion utama yang akan jadi tempat pertandingan, yaitu Pakansari."

"Kemudian kami melihat fasilitas yang ada stadion ini. Baik itu kamar ganti pakaian, atau kamar mandi dan jakuzi yang jadi keharusan dari pada FIFA, dan memang ada penambahan yang tersedia," kata Iwan Bule di Stadion Pakansari, Bogor, Selasa (3/3/2020).

"Kemudian kami nanti akan melihat calon lapangan latihan baik yang ada disekitar sini, ada 4 kabarnya. Satu lagi di Cibinong. Tentu itu harus ada dalam venue yang mudah-mudahan bisa ditunjuk," ucapnya.

Hal lain yang masih menjadi catatan adalah jarak atau waktu tempuh dari hotel ke lapangan latihan ataupun lapangan utama.

"Itu menjadi catatan kami dan itu sudah di survey sama tim teknis kami."

"Waktu tempuh yang ideal sebenarnya 30 menit. Tapi laporan dari Bupati kepada kami 10 menit sudah bisa sampai, dan mudah-mudahan demikian kareba cukup dekat antara hotel dan lapangan latihan serta stadion utama," ujar Iwan Bule.

Tak hanya itu, PSSI pun tak lupa mengapresiasi keseriusan dari Pemerintah Daerah (Pemda) setempat untuk menyambut datangnya Piala Dunia U-20 2021.

"Setelah ini kami akan tinjau lapangan latihan lain yang jadi keharusan. Catatan rumah sakit yang jadi rujuknya sebagai kelengkapan ketentuan yang diwajibkan FIFA."

"Rencananya dari FIFA akan datang tanggal 10 Maret 2020. Jadi itu dipercepat, kami menginginkan FIFA yang langsung menunjukkan 6 dari 11 stadion yang dibiding ke FIFA," ucap Iwan Bule.

Baca: Setelah Liga Italia, Kini Virus Corona Ancam Keberlangsungan Liga Spanyol

Baca: Hasil Liga Champions: Manchester City Bekuk Madrid, Ronaldo Dihantui De Ja Vu Lyon

Stadion Pakansari.
Stadion Pakansari. (Tribunnews)




Halaman
123
Penulis: Haris Chaebar
Editor: haerahr
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Uang Passolo (2026)

    Uang Passolo adalah sebuah film drama Indonesia yang
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved