Kusut PSS Sleman jelang Liga 1 2020
Eduardo Perez telah mengundurkan diri dari jabatannya sebagai pelatih kepala PSS Sleman, Senin (24/2/2020).
Mantan asisten Luis Milla di Timnas Indonesia itu menyatakan pengunduran dirinya yang baru dijabat selama lebih kurang dua bulan.
Padahal, Liga 1 2020 sudah didepan mata dan akan bergulir pekan depan, tepatnya pada 29 Februari 2020.
Pengunduran diri Eduardo Perez diduga karena masalah teknis kepelatihan dan performa tim.
Baca: Fakta Tragedi Susur Sungai Sleman, Seorang Korban Dimakamkan di Hari Ultah, 6 Pembina Diperiksa
Mantan asisten pelatih Luis Milla di timnas Indonesia tersebut diumumkan sebagai pelatih PSS pada 15 Januari 2020 lalu.
Ia menggantikan Seto Nurdiyantoro yang kini menjadi pelatih PSIM Yogyakarta.
Situasi di tubuhPSS pun semakin tak karuan, sebab Liga 1 2020 akan dimulai namun
Kedatangan pelatih baru tentu membutuhkan adaptasi cepat, belum lagi friksi internal PSS beberapa waktu lalu pasca melepas Seto Nurdiantoro semakin membuka lebar bagaimana kusutnya situasi dan kondisi internal yang ada di klub berjuluk Elang Jawa tersebut akhir-akhir ini.
(Tribunnewswiki.com/Haris)