TRIBUNNEWSWIKI.COM - Membuat sebuah keputusan yang tepat memang tidak boleh tergesa-gesa.
Butuh waktu hingga pertimbangan yang matang ketika mengambil sebuah keputusan yang penting.
Apabila terlalu cepat mengambil keputusan, maka ada konsekuensi yang mungkin tidak disadari.
Namun, ternyata ada beberapa zodiak yang tergesa-gesa untuk membuat sebuah keputusan.
Baca: 4 Zodiak ini Sifatnya Sangat Dewasa, Cocok Diajak Pacaran Serius Hingga ke Pernikahan
Dikutip Tribunnewswiki.com dari Your Tango, berikut 5 zodiak yang tergesa-gesa dalam mengambil sebuah keputusan:
1. Aries
Aries membuat keputusan dengan gegabah karena mereka terlalu impulsif dan cenderung tidak sabar.
Kecenderungan ini membuat Aries terlalu cepat memutuskan sesuatu.
Di sisi lain, Aries juga tidak suka untuk diberitahu.
Mereka tidak takut bila membuat keputusan yang buruk, Aries hanya memikirkan konsekuensinya nanti, atau bahkan tidak pernah.
2. Pisces
Pisces benci perasaan tertekan ketika akan membuat keputusan.
Oleh karena itu, mereka cenderung lebih membuat keputusan terlalu cepat agar tidak terlalu lama dipikirkan.
Baca: 5 Zodiak yang Selalu Memberi Ultimatum dalam Hubungannya, Apakah Pacarmu Termasuk?
Hal itu dilakukan bukan karena Pisces tidak peduli, sebaliknya mereka terlalu peduli.
Mereka sangat khawatir bila membuat langkah yang salah, oleh karenanya mereka akhirnya membuat keputusan terburu-buru.
3. Capicorn (22 Desember - 19 Januari)
Capicorn memiliki sifat rajin, praktis dan berhati-hati.
Tetapi, Capicorn bisa jadi pesimistis, keras kepala dan mungkin membuat keputusan yang gegabah.
Mereka juga tidak ingin orang berpikir bahwa mereka dapat diprediksi.
Sayangnya, mereka membuat keputusan terlalu cepat dan tanpa memikirkannya.