Film Parasite Dituding Plagiat Film India Minsara Kanna, CJ Entertainment Langsung Angkat Bicara

Film Parasite yang meraih Best Picture di Piala Oscar 2020 dituding plagiat film India berjudul Minsara Kanna, CJ Entertainment langsung angkat bicara


zoom-inlihat foto
parasite-film.jpg
IMDB
Film Parasite yang meraih Best Picture di Piala Oscar 2020 dituding plagiat film India berjudul Minsara Kanna, CJ Entertainment langsung angkat bicara.


Dalam film Parasite (2019) yang disutradarai oleh Bong Joon Ho, sebuah keluarga miskin membuat strategi agar satu per satu dari mereka bisa bekerja di rumah keluarga kaya.

India Today menulis, walaupun alur ceritanya mirip dengan Minsara Kanna, motif karakter dalam kedua film tersebut sangat berbeda.

"Saya senang bahwa cerita itu telah menerima Oscar, bahkan jika Minsara Kanna berfungsi sebagai inspirasi. Namun, mengajukan kasus tergantung pada produser," kata sutradara Minsara Kanna, KS Ravikumar, seperti diklaporkan oleh TNM News.

Poster film Parasite
Poster film Parasite (https://medium.com/ish-review/mengenal-bong-joon-ho-sutradara-jenius-dari-korea-selatan-3938af1afedf)

Sinopsis Film Parasite

Film Parasite menceritakan tentang dua keluarga yang berbeda nasib, yaitu kaya dan miskin.

Keluarga yang satu sangat kaya raya, Mr. Park (Lee Sun Kyun) memiliki pekerjaan yang mapan, rumah besar diatas bukit dan istri cantik yaitu Yeon Kyo (Cho Yeo Jeong) dengan dua orang anak.

Sementara keluarga Ki Taek (Song Kang-ho) beranggotkan empat orang yaitu istrinya Choong Sook (Jang Hye Jin), anaknya bernama Ki-woo (Choi woo shik) dan Ki Jeong (Park So dam) yang hidup dengan kondisi pengangguran dan miskin.

Potret keluarga Kim Ki Taek yang miskin (IMDB)
Potret keluarga Kim Ki Taek yang miskin (IMDB) (IMDB)

Keluarga ini hanya mampu menyewa sebuah basement di tempat yang kumuh sebagai tempat tinggal.

Mereka semua adalah pengangguran dan hanya membantu ibunya yang hanya melipat kotak pizza.

Cerita berawal dari sahabat Ki-woo (Park Seo Joon) yang menawarkan pekerjaan untuk menggantikannya menjadi guru les bahasa inggris untuk murid yang akan ditinggalkannya karena ia harus kuliah di luar negeri.

Ki Woo dengan segala persiapan dan percaya diri datang wawancara ke rumah Mr. Park, walaupun dengan latar pendidikan palsu.

Di sana dia bertemu dengan Yeon Kyo (Cho Yeo Jeong) ibu muda yang cantik dan pengurus rumah tangganya.

parasite kaya
Potret keluarga kaya Mr. Park

Pertemuan itu menjadi awal serentetan cerita yang tidak terduga dan menegangkan, lucu sekaligus menyedihkan.

Ada selipan komedi hitam yang akan membuat Film Parasite ini lucu namun juga membuat penonton tercengang.

Film ini mengisyaratkan bahwa betapa besarnya jurang antara orang miskin dan orang kaya, bagaimana mereka saling menilai satu sama lain karena film ini memberikan sudut pandang yang berbeda.

Baca: Kisah Pria yang Tinggal di Basement Bawah Tanah Mirip seperti di Film Parasite, Tak Ada Cahaya

Baca: Fakta Menarik Bong Joon Ho, Sutradara Film Parasite yang Raih 4 Piala Oscar dan Jadi Best Director

(Kompas.com)(TRIBUNNEWSWIKI.COM/ Abdurrahman Al Farid)





BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Pokun Roxy (2013)

    Pokun Roxy adalah sebuah film horor komedi Indonesia
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved