TRIBUNNEWSWIKI.COM - Rizky Febian akhirnya beri komentar soal hasil otopsi sang ibunda, sebut dari awal tak tuduh siapa-siapa.
Rizky Febian buka suara terkait hasil otopsi sang ibunda, Lina Jubaedah.
Seperti diketahui, hasil otopsi mendiang ibundanya itu telah diumumkan Polrestabes Bandung pada Jumat (31/1/2020).
Sebelumnya, pihak kepolisian menyebut tidak ada tindak kekerasan terhadap almarhumah Lina Jubaedah.
Lina disebut meninggal dunia karena sakit yang diidapnya.
Awalnya, Rizky Febian sebagai pihak pelapor menemukan kejanggalan pada jasad Lina Jubaedah.
Namun, kini Rizky Febian mengaku lega dengan hasil tersebut.
“Apapun hasilnya, kami baik-baik aja.
Toh saat melaporkan tidak ada menuduh dan mencetuskan nama.
Dari sana pun tidak ada balasan apa-apa," ujar Rizky Febian saat dijumpai di M Bloc, Jakarta Selatan, Jumat (7/2/2020), dikutip dari Kompas.com.
Ia mengaku senang dengan hasil otopsi sang ibunda.
Dengan demikian, jasad Lina Jubaedah akan tenang di sisi Yang Maha Kuasa.
“Ya alhamdulillah dong kalau sudah ada hasilnya.
Mama jauh lebih tenang," kata Rizky Febian.
Adapun, mantan istri Sule yang juga ibunda Rizky Febian, Lina Jubaedah meninggal dunia pada 4 Januari 2020.
Rizky Febian kemudian melaporkan dugaan kejanggalan pada kematian sang ibunda kepada kepolisian.
Buntut laporan tersebut, kepolisian melakukan otopsi.
Makam Lina juga dipindahkan ke Ujungberung.
Selang dua pekan setelah otopsi, kepolisian mengumumkan bahwa Lina Jubaedah meninggal dunia karena sakit.
Fakta Lengkap Hasil Otopsi Lina Jubaedah