TRIBUNNEWSWIKI.COM - Secara gamblang, Sarita Abdul Mukti membeberkan masa lalunya sebelum menikah dengan Faisal Harris.
Sarita Abdul Mukti diketahui telah resmi bercerai dengan suaminya, Faisal Harris sejak setahun yang lalu.
Penyebab keretakan rumah tangga Sarita Abdul Mukti dan Faisal Harris tentu sudah menjadi rahasia umum.
Salah satunya adalah kehadiran orang ketiga atau yang dimaksud Jennifer Dunn.
Baca: Menyesal Terlena Jadi Istri Orang Kaya, Sarita Abdul Mukti Berpesan untuk Calon Ibu Rumah Tangga
Putri ketiga Sarita Abdul Mukti, Shafa Harris sempat melabrak Jennifer Dunn pada tahun 2017 silam.
Aksi Shafa Harris tersebut sempat viral hingga memperkuat asumsi publik soal keretakan rumah tangga Sarita dan Faisal.
Saat itu Faisal Harris masih berstatus sebagai suami Sarita dan dirumorkan berselingkuh dengan Jedun.
Tak hanya itu saja, Faisal dan Jedun juga digosipkan telah menikah siri.
Faisal juga dirumorkan memindahkan Sarita Abdul Mukti dan keempat anaknya ke Australia demi hidup bahagia dengan Jedun.
Setelah resmi bercerai, kehadiran orang ketiga ternyata bukan satu-satunya penyebab Faisal dan Sarita memutuskan untuk bercerai.
Satu diantara penyebab lainnya adalah tentang masalalu Sarita Abdul Mukti jauh sebelum menikah dengan Faisal Harris pun ikut jadi pemicu.
Sebelum menikah dengan Faisal Harris, Sarita Abdul Mukti ternyata pernah mengarungi bahtera rumah tangga dengan pria asal Jerman.
Walau tak bertahan lama, Sarita Abdul Mukti dan mantan suaminya dikarunia i seorang putri berparas cantik bernama Shania Salsabilla.
Dilansir dari Sosok.ID dari GridFame, Sarita mengakui hal tersebut ketika menjadi bintang tamu dalam acara Follow Artis di Trans TV.
Sarita Abdul Mukti secara gamblang mengakui jika dirinya berstatus sebagai janda saat menikah dengan Faisal Harris.
Sarita Abdul Mukti mengaku memang pernah mencicipi kehidupan rumah tangga jauh sebelum menikah dengan Faisal Harris.
Saat itu Sarita Abdul Mukti masih berusia 20 tahun dan suaminya yang berkebangsaan Jerman masih berusia 18 tahun.
Baca: Sarita Abdul Mukti Yakin Faisal Harris Bakal Menikah Tiga Kali, Istri Selanjutnya Aku Dukung
"Anak aku yang pertama memang aku menikah siri dengan blasteran Jerman, terus bule banget memang.
Lahirlah Shania yang memang bule gitu. Enggak ada sedikit pun yang diubah dari Shania," jelas Sarita Abdul Mukti seperti yang dikutip Sosok.ID dari GridFame, Selasa (4/2/2020).
Pernikahan pertama Sarita Abdul Mukti ini tak bertahan lama lantaran orang tua mantan suaminya tak setuju anaknya menikah dengan pasangan beda agama.