Jadi Tempat Asal Virus Corona, Ini Penampakan Pasar Seafood Huanan di Wuhan

Pasar Seafood Huanan dikenal sebagai pasar basah karena di sana didominasi aktivitas pemotongan berbagai jenis hewan


zoom-inlihat foto
huanan1.jpg
Kompas.com
Petugas keamanan berpatroli di pasar ikan tradisional Huanan di kota Wuhan, China, Jumat (24/1/2020). Pasar ikan itu ditutup setelah virus corona yang mematikan dideteksi berasal dari pasar itu.(AFP/HECTOR RETAMAL)


Bahkan beberapa budaya menyantap makanan disajikan dengan mencambuk hewan hidup-hidup demi kesegaran makan malam seseorang sebagai tanda kemewahan Barat.

Adapun sejak wabah virus Corona menyebar di berbagai negara dunia, kepolisian China telah menegakkan hukum terhadap perdagangan dan konsumsi spesies eksotis itu.

Menanggapi hal ini, Kementerian Pertanian China mengeluarkan perintah untuk melakukan kontrol ketet pada perdagangan satwa liar.

Sementara itu, Lembaga Konservasi Margasatwa yang bermarkas di New York menyerukan bahwa pasar satwa liar tidak hanya berada di China.

Dirktur Ekesekutif program kesehatan Wildlife Conservation Society, Christian Walzer menyatakan bahwa penyakit zoonosis merupakan penyakit langka.

Penyakit zoonosis adalah penyakit menular yang ditularkan oleh hewan kepada manusia.

Menurut para ahli, spesies hewan liar meningkatkan risiko penyakit bermutasi yang tumbuh lebih ganas saat mereka menyebar di pasar yang tidak teratur.

"Jika pasar ini bertahan, dan konsumsi manusia terhadap satwa liar yang ilegal dan tidak diatur tetap ada, maka masyarakat akan terus menghadapi risiko yang meningkat dari munculnya virus baru, yang berpotensi lebih mematikan dan sumber penyebaran pandemi di masa depan," kata Direktur Ekesekutif program kesehatan Wildlife Conservation Society, Christian Walzer.

Baca: Virus Corona Diduga Terkait dengan Program Senjata Biologi China, Benarkah?

Baca: Update Virus Corona: Seorang Pria Jepang yang Tak Pernah ke Wuhan Dilaporkan Telah Terinfeksi Virus

Ia menambahkan pasar satwa liar tersebut merupakan tempat terciptanya peluang bagi munculnya virus-virus, termasuk Corona.

Pasar Seafood Huanan sebenarnya sudah menjadi sorotan karena dianggap sebagai asal muasal patogen mematikan.

Namun, sampel yang positif itu membenarkan dugaan tersebut.

Hingga Rabu (29/1/2020), jumlah korban meninggal akibat virus corona di China terus bertambah dan kini telah mencapai angka 132 orang setelah China mengumumkan adanya kasus kematian baru.

Dilansir oleh Kompas.com, pada Rabu pagi (29/1/2020) pemerintah Provinsi Hubei melaporkan terdapat 25 angka kematian baru dalam 24 jam terakhir.

Kemudian angka baru muncul di luar Hubei, dan membuat korban meninggal akibat virus corona mencapai 132 orang.

Selain itu, Komisi Kesehatan Nasional China juga mengonfirmasi adanya 1.400 kasus baru, dan membuat orang yang terinfeksi mencapai 5.974.

Sejak pertama kali kali diumumkan pada 31 Desember 2019, virus Corona kini telah menyebar hingga ke 16 negara.

Gejala virus corona ini hamper sama seperti gejala flu ssperti biasa, sehingga sulit untuk dideteksi.

(Tribunnewswiki.com/Ami Heppy, Tribunnews.com/Nidaul 'Urwatul Wutsqa)





BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2025 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved