Tak hanya itu, Nikita Mirzani juga menyindir Ussy Sulistiawaty di instagram story-nya.
Nikita Mirzani menyebut bahwa bisnis yang dimiliki oleh Ussy dan Andhika adalah campur tangan dari uang milik mantan suami Ussy.
Nikita juga menyebut bahwa Andhika Pratama tak modal.
"Dasar istri pea, biar apa sih kayak begitu.
Aduh, itu kenapa sih kok nggak dateng, padahal di situ ada kak Fitri, ada bos viral aku.
Kenapa dirimu nggak hadir, kalo nggak salah dateng dong ya kan.
Lagian netizen, nih nyai kasih tau ya, semua bisnis apose apose dia itu ada uang mantan suaminya
Kalo yang lakinya sekarang itu yang lemes itu dia (nggak modal)," kata Nikita Mirzani.
Percekcokan keduanya kian panas sejak video permintaan maaf oleh Andhika Pratama di YouTube.
Sebelumnya Andika telah menemui Nikita beserta Tim Produksinya dan mereka telah saling memaafkan.
Tapi ternyata ada hal lain yang memicu Nikita kembali naik pitam.
Nikita bahkan mempertanyakan ketulusan Andika Pratama ketika meminta maaf kepada tim produksinya.
Kala itu Andika telah meminta maaf kepada Nikita karena salah paham.
Namun baru-baru ini Nikita Mirzani kembali naik pitam saat menemukan komentar suami Ussy Sulistiawaty di unggahan Instagram Gilang Dirga.
Dimana Andihika mengomentari unggahan Gilang dan menyarankannya berhati-hati jika tak ingin konsep acaranya dijiplak.
Dikutip dari Kompas.com, Nikita kesal karena komentar itu ia baca setelah Andhika meminta maaf kepada tim Nih Kita Kepo.
"Ini Niki mau meluruskan ya, kan dia sudah ada permintaan maaf.
Tapi Niki menemukan satu lagi, di komennya Gilang Dirga bahwa dia (Andhika) bilang 'hati-hati lho, nanti dicolong lagi konsepnya'," kata Nikita saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Senin (13/1/2020).
Wanita yang akrab dipanggil Niki tersebut mempertanyakan ketulusan Andhika saat meminta maaf.
"Itu asal kalian tahu netizen yang nonton, dia bilang gitu setelah dia minta maaf," ujarnya.