"Setelah masuk ke lapangan untuk melihat dan merasakannya langsung, ternyata kurang bagus," tutur eks pelatih Seongnam Ilhwa Chunma itu.
"Dengan kondisi begini, pemain Indonesia harus berhati-hati selama berlatih di sini," ucapnya khawatir.
Para pemain timnas grogi
Sebanyak 51 pemain timnas U-19 Indonesia menjalani latihan pertama di bawah arahan Shin Tae-yong dan segenap jajaran pelatih timnas Indonesia, di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Senin (13/1/2020).
Shin Tae-yong sebagai pelatih timnas Indonesia senior, ikut terlibat dalam latihan yang berlangsung selama kurang lebih berjalan selama 90 menit itu.
Tak ada materi latihan berat atau taktik dalam kesempatan ini melainkan pemain hanya diarahkan mengembalikan kondisi fisik setelah lama berlibur dari kompetisi.
Meski begitu, Shin Tae-yong melihat bahwa para pemain seleksi masih grogi dan tak mampu tampil lepad dalam kesempatan ini.
Baca: Pasca Dikabarkan ke China, Shin Tae-yong justru Tertantang Melatih Timnas Indonesia
Baca: Hasil Liga Inggris Pekan 22: Liverpool Unggul 16 Poin di Puncak Klasemen, Manchester United Berpesta
"Kelihatannya pemain Indonesia sedikit grogi dan kurang agresif."
"Mungkin karena ini baru kumpul untuk pertama kalinya," kata Shin Tae-yong kepada wartawan seusai latihan.
"Jujur saya belum tahu apa-apa tentang pemain Indonesia."
"Kami akan meeting banyak dengan staf kepelatihan dari Korea."
"Dan juga dengan staf dari coach Indra Sjafri," ujar pelatih asal Korea Selatan menambahkan.
Seleksi ini dilakukan untuk menyaring pemain-pemain terbaik dan nantinya akan dikerucutkan menjadi 30 pemain.
Selanjutnya, timnas U-19 Indonesia juga akan melanjutkan pemusatan latihan dan beruji coba di Thailand.
"Nanti latihan berlanjut ke Chiangmai (Thailand) dan akan datang juga klub-klub Korea," tutur Shin Tae-yong.
"Jadi, kami harus bersaing juga dengan tim Liga Korea di sana, makanya kami pilih ke Thailand," ucapnya.
Dimana pelatih timnas U-19?
Latihan pertama timnas U-19 Indonesia dihadiri semua pelatih timnas Indonesia dari segala kelompok usia.
Hanya Bima Sakti dan Markus Horison dari timnas U-16 Indonesia yang tak hadir dalam latihan di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Senin (13/1/2020).
Shin Tae-yong, Indra Sjafri, Nova Arianto, hingga jajaran staf pelatih dari Korea Selatan juga ikut memimpin latihan.