Jose Mourinho gagal mengalahkan mantan klubnya, Chelsea, kala bertemu di Stadion Tottenham Hotspur pada laga lanjutan Liga Inggris, Minggu (22/12/2019).
Tottenham Hotspur harus tersungkur dengan skor 0-2 di rumah sendiri.
Dilansir oleh Opta, hasil ini merupakan kekalahan pertama Mourinho di kandang saat melawan mantan klub.
Mourinho sebelumnya menorehkan catatan tidak terkalahkan versus mantan klub dalam 13 laga beruntun.
Dalam kurun waktu tersebut, pelatih asal Portugal itu berhasil meraih 12 kemenangan dan satu hasil imbang.
Catatan manis Mourinho harus terhenti di tangan mantan anak asuhannya sendiri, Frank Lampard.
Mourinho memang kurang beruntung kala bertemu dengan mantan klub pada tahun ini.
Sebelumnya, Mourinho juga sudah bertemu dengan Manchester United meski laga saat itu terjadi di partai tandang.
Hasilnya, Tottenham Hotspur menelan kekalahan 1-2 dari Man United.
Kini Mourinho kembali harus menelan pil pahit dikalahkan oleh mantan klub saat bertemu dengan Chelsea dan sekaligus muridnya sendiri, Frank Lampard.
(Tribunnewswiki.com/Bolasport.com/Haris/Bonifasius Anggit)