Dalam presentasi yang berdurasi kurang lebih dua jam tersebut, Luis Milla memaparkan proposal dan rencana program kepelatihannya.
Pada pekan sebelumnya, PSSI juga sudah mendengarkan pemaparan dari salah satu pesaing Luis Milla di kursi kepelatihan timnas Indonesia, yakni Shin Tae-yong.
Pertemuan dengan pelatih asal Korea Selatan tersebut dilakukan di Kuala Lumpur, Malaysia, bertepatan dengan laga timnas Indonesia melawan Malaysia pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022, Selasa (19/11/2019).
Selepas pertemuan antara PSSI dan Luis Milla, Cucu Somantri mengungkapkan bahwa PSSI sudah melihat perbedaan di antara kedua kandidat ketika ditanya terkait kesanggupan untuk mencapai target menjuarai Piala AFF 2020.
Seperti dikutip dari situs resmi PSSI, ketika ditanya terkait kesanggupan tersebut, Milla tidak berani secara langsung menyatakan secara tegas bisa mencapai target dari PSSI.
Pelatih asal Spanyol tersebut hanya menyatakan akan berupaya keras untuk memenuhi target itu.
Sementara itu, Shin Tae-yong menyatakan sanggup untuk memenuhi target terdekat PSSI tersebut sambil memaparkan programnya.
"Tentu targetnya adalah juara yang menjadi tolok ukur. Jika gagal, mereka secara sadar harus mengakui dan tidak lagi menyalahkan federasi," ucap Cucu, dikutip dari Kompas.com.
Cucu merasa bahwa Milla yang sempat melatih Indonesia diharapkan mampu memberikan jaminan untuk membawa Indonesia meraih prestasi.
"Dia sudah melatih cukup lama, jadi harusnya bukan cuma proses lagi, tetapi hasil, yakni gelar juara seperti yang didambakan masyarakat Indonesia," tutur Cucu menjelaskan.
PSSI melalui situs web resminya menyatakan bahwa pihaknya ingin bekerja dengan maksimal dalam proses pemilihan pelatih tersebut.
"Dalam pemilihan pelatih, PSSI ingin yang terbaik, yakni pelatih yang bisa membawa Indonesia juara seperti yang dinantikan publik," demikian bunyi pernyataan resmi PSSI.
"Karena itu, PSSI juga ingin pelatih agar disiplin dalam bekerja, yakni fokus membangun timnas dan harus berkantor untuk memudahkan koordinasi," tulis PSSI melalui situs resminya.
Selepas pemaparan program di depan jajaran pengurus PSSI, Milla juga menyatakan bahwa dirinya berhasrat untuk kembali melatih Evan Dimas cs di timnas Indonesia.
"Saya ingin kembali karena saya suka atmosfer sepak bola Indonesia dan tantangannya," ujar pelatih yang mampu membawa timnas Spanyol muda menjuarai Piala Euro U-21 2011 tersebut.
PSSI Pilih Luis Milla atau Shin Tae-yong?
Induk sepak bola Indonesia, PSSI, sangat serius dalam pemilihan pelatih tim nasional saat ini.
Dua kandidat pelatih timnas, Luis Milla dan Shin Tae-yong, harus lebih dulu presentasi di hadapan PSSI soal program mereka untuk timnas.
Langkah ini guna menyesuaikan keinginan PSSI dengan karakter pelatih timnas Indonesia yang lebih cocok menggantikan Simon McMenemy.
Namun demikian, PSSI belum mengabarkan tanggal berlangsungnya presentasi.