FILM - Pulp Fiction (1994)

Dua pembunuh bayaran, seorang petinju, seorang penjahat dengan istrinya, dan sepasang bandit di sebuah kafe menjadi satu dalam sebuah film walaupun tidak terkait


zoom-inlihat foto
film-pulp-fiction-1994.jpg
Imdb.com
FILM - Pulp Fiction (1994)

Dua pembunuh bayaran, seorang petinju, seorang penjahat dengan istrinya, dan sepasang bandit di sebuah kafe menjadi satu dalam sebuah film walaupun tidak terkait




  • Informasi awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Pulp Fiction adalah film drama kriminal Amerika yang dirilis pada 1994 dan disutradarai Quentin Tarantino.

Naskah Pulp Fiction ditulis Quentin Tarantino dan Roger Avary.

Pulp Fiction menceritakan kisah-kisah berbeda, yakni kehidupan dua pembunuh bayaran, seorang petinju, seorang penjahat dengan istrinya, dan sepasang bandit di sebuah kafe.

Pemeran Pulp Fiction di antaranya John Travolta, Uma Thurman, Samuel L. Jackson, Phil LaMarr, Frank Whaley, dan Burr Steers.

Miramax, A Band Apart, dan Jersey Films adalah rumah produksi Pulp Fiction.

Film berdurasi 154 menit ini menghabiskan biaya produksi $8.000.000 dan menghasilkan keuntungan $214.179.088.

Pulp Fiction menggunakan bahasa Inggris, Spanyol, dan Prancis.

Film ini memenangkan satu Oscar, yakni Best Writing, Screenplay Written Directly for the Screen dan tiga nominasi, yaitu Best Picture, Best Actor in a Leading Role, Best Actor in a Supporting Role, Best Actress in a Supporting Role, Best Director dan Best Film Editing.

Di IMDb, Pulp Fiction mendapat rating 8.9.[1]

Sementara di Rotten Tomatoes, film ini meraih rating 96%.[2]

Baca: FILM - Klaus (2019)

Baca: FILM - Wind Chill (2007)

Pulp Fiction (1994)
Pulp Fiction (1994) (Imdb.com)

  • Sinopsis #


Cerita dalam Pulp Fiction tidak linear dan dibagi menjadi beberapa kisah.

Pumpkin dan Honey Bunny adalah dua pencuri yang memutuskan mencuri di sebuah kafe.

Vincent Vega dan Jules Winnfield adalah dua pembunuh bayaran yang bekerja pada seorang gembong kriminal bernama Marcellus Wallace.

Mereka diberi tugas mendapatkan sebuah tas kantor yang sangat spesial dan misterius.

Vincent kemudian disuruh menjaga istri Marcellus ketika Marcellus keluar kota.

Semua berjalan baik sampai satu di antara mereka membuat kesalahan besar.

Baca: FILM - Johnny English Reborn (2011)

Baca: FILM - Last Night in Soho (2020)

Butch Coolidge adalah seorang petinju tua yang dibayar Marcellus agar menyerah pada pertandingan terakhirnya.

Butch malah membunuh lawannya dan harus melarikan diri.

Namun, dia tidak bisa pergi sebelum mendapatkan jam tangan emas keberuntungan mendiang ayahnya.[3]

Pulp Fiction (1994)
Pulp Fiction (1994) (Imdb.com)

  • Pemeran #


Tim Roth sebagai Pumpkin

Amanda Plummer sebagai Honey Bunny

Laura Lovelace sebagai Waitress

John Travolta sebagai Vincent Vega

Samuel L. Jackson sebagai Jules Winnfield

Phil LaMarr sebagai Marvin

Frank Whaley sebagai Brett

Burr Steers sebagai Roger

Bruce Willis sebagai Butch Coolidge

Ving Rhames sebagai Marsellus Wallace

Paul Calderon sebagai Paul

Bronagh Gallagher sebagai Trudi

Rosanna Arquette sebagai Jody

Eric Stoltz sebagai Lance

Uma Thurman sebagai Mia Wallace [4]

Pulp Fiction (1994)
Pulp Fiction (1994) (Imdb.com)

  • Poster #


Berikut poster Pulp Fiction (1994): [5]

Poster Pulp Fiction (1994)
Poster Pulp Fiction (1994) (Imdb.com)

  • Trailer #


Berikut trailer Pulp Fiction: [6]

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Febri)



Judul Pulp Fiction
Dirilis 14 Oktober 1994
Sutradara Quentin Tarantino
Penulis Quentin Tarantino dan Roger Avary
Durasi 154 menit
Rumah produksi Miramax, A Band Apart, dan Jersey Films
Bahasa Inggris, Spanyol, dan Prancis
Biaya produksi $8.000.000
Keuntungan $214.179.088
Rating IMDb 8.9
Rating Rotten Tomatoes 96%


Sumber :


1. www.imdb.com
2. www.rottentomatoes.com
3. www.youtube.com


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved