FILM - Wind Chill (2007)

Wind Chill adalah film bergenre horo yang dibintangi oleh Emily Blunt dan Ashton Holmes.


zoom-inlihat foto
film-wind-chill-2007.jpg
Kolase/IMDb.com
Film - Wind Chill (2007)

Wind Chill adalah film bergenre horo yang dibintangi oleh Emily Blunt dan Ashton Holmes.




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Wind Chill adalah film bergenre horo yang dibintangi oleh Emily Blunt dan Ashton Holmes.

Film Wind Chill disutradarai oleh Gregory Jacobs dan diproduksi oleh perusahaan British Bluepint Pictures bersama perusahaan milik George Clooney dan Steven Soderbergh, Section Eight Productions.

Diketahui Section Eight Productions mendukung proyek ini secara finansial.

Syuting film Wind Chill ini dimulai di daerah Vancouver pada 1 Februari 2006.

Film ini dubuka dalam distribusi terbatas pada April 2007 di AS kemudian dirilis di Inggris dan Irlandia pada Agustus 2007. (1)


Wind Chill
Wind Chill ( IMDb.com)

  • Sinopsis #


Film Wind Chill ini menceritakan sosok 'The Girl' yang adalah seorang mahasiswi Pennsylvania University yang pendiam dan menyendiri.

Ketika masuk libur natal, The Girl memutuskan untuk mendaftarkan diri dalam perjalanan bersama yang diadakan oleh kampusnya.

Ia hendak pulang kampung halaman di Wilmington, Delaware.

Saat itu, The Girl bertemu dengan The Guy yang merupakan seorang mahasiswa satu kampusnya yang juga ingin pulang ke Wilmington.

Mengetahui hal itu, The Girl akhirnya memilih untuk menumpang The Guy pulang ke Wilmington.

Diketahui mobil The Guy sangat butut dan tidak layak terutama di bagian belakangnya karena banyak barang karena ia baru saja diusir dari apartemennya.

Selama perjalanan itu, barulah ketahuan bahwa ternyata The Girl ternyata memiliki sifat arogan dan antisosial.

Dan ternyata The Guy sudah tahu banyak tentang The Girl karena mereka kerap satu kelas.

Tapi The Girl tidak pernah menyadari sosok The Guy.

Bagaimana perjalanan The Girl dan The Guy selanjutnya? (2)


Wind Chill
Wind Chill (IMDb.com)

  • Poster #


Berikut ini adalah poster resmi dari film Wind Chill:

Poster Wind Chill
Poster Wind Chill (IMDb.com)

  • Trailer #


Berikut ini adalah trailer dari film Wind Chill:

  • Pemeran #


Emily Blunt sebagai Girl

Ashton Holmes sebagai Guy

Martin Donovan sebagai Petugas Patroli

Ned Bellamy sebagai Sopir Bajak Salju

Ian A. Wallace sebagai Pendeta

Donny Lucas sebagai Orang Asing

Chelan Simmons sebagai Gadis Pirang

Darren Moore sebagai Petugas

Linden Bank sebagai Pengawas Mahasiswa

Caz Odin Darko sebagai Anak Remaja

Heath Horejda sebagao Anak Remaja (3)

(Tribunnewswiki.com/Natalia Bulan R P)



Genre Drama, Horror, Thriller
Rilis Bioskop 3 Agustus 2007 (AS)
Rilis DVD/Streaming 4 September 2007
Negara Amerika Serikat, Inggris
Bahasa Inggris
Studio Brenda Mines Road, Peachland, British Columbia, Canada
Rating IMDb 5.8/10
Rating Rotten Tomatoes 46%
Penghasilan Minggu Pertama (Amerika) $20,146, (29 April 2007)
Box Office Amerika $36,804
Box Office Worldwide: $285,060
Sutradara Gregory Jacobs
Penulis Joe Gangemi
Steven Katz
Produser Erika Armin
Graham Broadbent
George Clooney
Ben Cosgrove
Peter Czernin


Sumber :


1. sony.fandom.com
2. wow.tribunnews.com
3. www.imdb.com


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved