TRIBUNNEWSWIKI.COM - Film aksi kriminal Triple 9 akan tayang di Bioskop Trans TV, Sabtu (23/11/2019) pukul 21.00 WIB.
Triple 9 tayang perdana di Amerika pada 26 Februari 2016.
Film ini dibintangi oleh Chiwetel Ejiofor, Casey Affleck, Anthony Mackie, Woody Harrelson, dan Aaron Paul.
Selain itu, turut pula pemeran film Titanic, Kate Winslet, dan pemeran Wonder Woman, Gal Gadot.
Arahan sutradara John Hillcoat diproduksi di bawah naungan studio Open Road Films.
Berdurasi 115 menit, naskah film Triple 9 ditulis oleh Matt Cook.
Rotten Tomatoes memberikan ulasan untuk film Triple 9 sebanyak 53 persen.
Baca: FILM - The Finest Hours (2016)
Baca: FILM – The Boy (2016)
Sedangkan situs IMDb memberikan skor sebanyak 6,3 dari 10.
Pembuatan film Triple 9 diperkirakan menghabiskan dana sebanyak 20 juta dolar AS.
Dari pemutarannya secara domestik, film ini mendapatkan lebih dari 12 juta dolar AS.
Sementara dari pemutarannya secara internasional mendapatkan penghasilan kotor sebanyak 23 juta dolar AS.
Sinopsis
Ada sebuah perampokan bank terjadi di Atlanta, Georgia.
Perampokan yang dilakukan oleh Michael Atwood (Chiwetel Ejiofor), Russel Welch (Norman Reedus), dan saudaranya, Gabe (Aaron Paul), bersama dua polisi korup bernama Marcus Belmont (Anthony Mackie) dan Franco Rodriguez (Clifton Collins Jr.) untuk mencuri sebuah kotak deposit.
Baca: FILM - Passengers (2016)
Baca: FILM - Deepwater Horizon (2016)
Kotak tersebut berisi sebuah informasi yang bisa memengaruhi keyakinan seorang bos mafia Rusia.
Saat Michael menyerahkan kotak itu pada bosnya, Irina (Kate Winslet), imbalan untuknya justru ditahan.
Michael beserta timnya diberikan misi lain yang harus melibatkan perusakan kantor pemerintah.
Mereka diminta untuk mencuri lebih banyak data tentang suami Irina.
Russell bahkan dibunuh untuk mengancam mereka agar mau melakukan pekerjaan ini.
Hal ini membuat saudara Russell, Gabe, trauma.