Hal tersebutlah yang diungkapkan Puig saat banyak yang bertanya apakah ini hasil dari promosi Marc.
Mulai musim depan, kakak beradik ini akan berada dalam satu lintasan dan bersaing mendapatkan finsih terbaik.
Alex Marquez ternyata diberi motor yang berbeda dengan milik Marc Marquez
Alex Marquez menjalani tes pramusim MotoGP 2020 di Valencia, Spanyol (19-20/11/2019).
Pembalap yang baru saja meraih gelar juara dunia Moto2 tersebut menunggangi Honda RC213V.
Namun, dilansir dari Motorplus-online.com yang mengutip GPOne.com, Alex Marquez tidak mengendarai motor terbaru Honda.
"Dia (Alex) akan mencoba motor RC213V versi tahun 2019 dan dia akan melakoninya bersama tim yang dipimpin Lucio Cecchinello," ucap Manajer Tim Repsol Honda, Alberto Puig.
"Dari sudut pandang operasi, ini adalah situasi optimal karena Marc akan mencoba prototipe motor 2020 dan Stefan Bradl bakal melakukan hal sama bersama tim yang sebelumnya menangani Jorge Lorenzo," kata Puig lagi.
Alex Marquez crash saat tes MotoGP 2020 menggunakan RC213V
Alex Marquez menggunakan RC213V berwarna hitam tanpa sponsor dalam tes pramusim MotoGP di Sirkuit Rica.
Menariknya, persiapan balap Alex Marquez dilakukan di paddock Honda LCR, tim satelit Honda di MotoGP.
Tentunya, adik Marc Marquez ini harus menunjukkan performanya agar dirinya dianggap pantas menjadi rekan kakaknya.
Terlebih lagi, Alex Marquez akan dibanding-bandingkan dengan kakaknya.
Di pengetesan hari pertama, Alex Marquez merasakan sulitnya mengendarai motor MotoGP.
Apalagi Marc Marquez pernah mengatakan, kalau Honda RC213V dikenal motor yang sulit dikendalikan pembalap pemula.
Alex Marquez akhirnya mengalami crash di tikungan ke-10.
Namun, dia beruntung karena crash ini tidak parah.
Juara dunia Moto2 ini memang baru pertama kali menaiki RC213V spek 2019.
Tikungan ke-10 memang dikenal sebagai tempat “favorit” crash.
Selain itu, aspal sirkuit Ricardo Tormo juga dikenal licin jika suhu udara sedang rendah seperti saat balapan kemarin.
Selain Alex Marquez, ada juga beberapa pembalap yang crash saat tes musim dingin di Valencia.
Di antaranya adalah Iker Lecuona, pembalap Red Bull KTM Tech3 yang juga pembalap debutan di MotoGP.
(Motorplus-online.com/Reyhan Firdaus/Indra Fikri/Gridoto.com/Rezki Alif PambudiTribunnewswiki.com/Febri)