Disebut Serasi, Ternyata Begini Kisah Romantis Nikita Mirzani Jatuh Cinta dengan Pacar Bule Barunya

Begini kisah romantis Nikita Mirzani jatuh cinta dengan pacar bule barunya, netizen pun sebut serasi dan doakan langgeng.


zoom-inlihat foto
nikita-mirzani-ungkap-pacarnya.jpg
Instagram/nikitamirzaanimawardi17
Disebut Serasi, Begini Ternyata Kisah Romantis Nikita Mirzani Jatuh Cinta dengan Pacar Bule Barunya.


Nikita Mirzani akhirnya mengungkap awal perkenalannya dengan sang kekasih.

Dilansir oleh TribunStyle.com, mantan istri Sajad Ukra itu mengaku pertama kali bertemu dengan Betsalel Fdida di Paris, Prancis.

Keduanya bahkan sempat liburan bersama ke Ibiza, Spanyol.

"Awal mula ketemunya ya di Paris itu lagi jalan. Terus malem ke bar ketemu dia, kenalan, liburan bareng ke Ibiza kemarin, terus langsung ke Jakarta," ucap Nikita Mirzani seperti dikutip dari video yang diunggah di kanal YouTube beepdo pada Jumat (1/11/2019).

Betsalel Fdida yang merupakan pacar baru Nikita Mirzani yang baru saja melamarnya. Ternyata terpaut 10 tahun dan baru pacaran 3 bulan.
Betsalel Fdida yang merupakan pacar baru Nikita Mirzani yang baru saja melamarnya. Ternyata terpaut 10 tahun dan baru pacaran 3 bulan. (Instagram/nikitamirzaanimawardi17 - Instagram/betsalelf)

Nikita Mirzani mengaku berkenalan sendiri dengan Betsalel Fdida tanpa perantara mak comblang.

"Nggak, kenal sendiri aja," tuturnya.

Baru menjalani hubungan selama 3 bulan, Nikita Mirzani telah berniat untuk mengunjungi keluarga Betsalel Fdida di Paris.

"Udah tahu. Nanti tanggal 11 juga mau ke Paris ketemu keluarganya," ujarnya.

Nikita Mirzani membeberkan bahwa Betsalel Fdida bahkan terbang ke Indonesia dengan ongkos sendiri.

"Dia nggak porotin gue. Dia ke sini pake ongkos sendiri. Beberapa kali makan dia bayarin. Bule tuh nggak kayak orang Indonesia ngerti morotin," jelasnya.

Tak sampai di situ saja, Nikita Mirzani juga mengungkapkan perbedaan berondong bule dan berondong Indonesia.

"Beda banget ama berondong di sini. Tiba-tiba WhatsApp minta motor minta ini minta itu. Kalau dia nggak ada minta apa-apa. Yang penting gue sayang aja sama dia," pungkasnya.

Nikita Mirzani dan sang kekasih, Bet, saat di kawasan Tendean, Mampang, Jakarta Selatan, Jumat (1/11/2019).
Nikita Mirzani dan sang kekasih, Bet, saat di kawasan Tendean, Mampang, Jakarta Selatan, Jumat (1/11/2019). (Grid.ID/Annisa Dienfitri Awalia)

Ketika Nikita Mirzani membagikan foto-fotonya bersama dengan kekasih, netizen pun banyak yang mendukung hubungan mereka.

Warganet banyak menyebut bahwa pasangan tersebut serasi.

Banyak pula yang mendoakan agar hubungan keduanya langgeng beda dengan hubungan Nikita dengan pria-pria sebelumnya.

"Langgeng ya Nyai, jangan lupa ngundang aku ya Nyai saat menikah nanti," tulis @novarinambolik15.

"Doa terbaik untuk kalian," tulis akun @sakina_hasan.

"Smoga jodoh nyai... kmi para pengikut nyai hanya bisa mendoakan yg terbaik buat nyai," tulis @lutfiagusti1233.

Baca: Buat Kagum Netizen, Begini Penampilan Wajah Baru Nikita Mirzani Setelah Oplas di Korea Rp 1,1 Miliar

Baca: Nikita Mirzani Mengaku Ayahnya Direktur Krakatau Steel, Sajad Ukra: Bukan Direktur, cuma Manager

Usia Kekasih Lebih Muda 10 Tahun

Betsalel Fdida dengan Nikita Mirzani ternyata terpaut usia cukup jauh.





Halaman
123
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2025 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved