Mengintip Gibbs Biski, Sepeda Motor yang Bisa Melaju di Darat dan di Air

Sepeda motor ini dapat dapat melaju di darat dan di air, alias seperti kendaraan kendaraan amfibi


zoom-inlihat foto
gibbs-biski-sepeda-motor-yang-bisa-melaju-di-air.jpg
Gibbssports.com
Gibbs Biski sepeda motor yang bisa melaju di air


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Umumnya sepeda motor dipakai melaju di darat atau di jalanan, bisa di aspal (tarmac), kerikil (gravel), atau bahkan salju.

Namun, bagaimana jika sepeda motor bisa melaju di air?

Atau malah seperti hoovercraft yang bisa dipakai di darat dan air?

Dilansir oleh Gridoto.com, sepeda motor amfibi memang ada, Gibbs Biski adalah satu di antaranya.

Namun, Gibbs Biski masih dalam bentuk konsep alias belum dilempar ke pasar.

Baca: Yamaha NIKEN GT, Motor Sport Beroda Tiga Segera Hadir, Ini Fitur yang Ditawarkan

Baca: Yamaha MT-25 2020

Gibbs Biski sedang melaju di air
Gibbs Biski sedang melaju di air (Gibbssports.com)

Gibbs Biski dibuat oleh perusahaan kendaraan amfibi Gibbs Technologies yang berasal dari Michigan, Amerika Serikat.

Meksipun baru dalam bentuk konsep dan belum ada info kapan diproduksi massal, Gibbs Biski ini terlihat sangat cocok untuk bikers di daerah rawan banjir ataupun di wilayah yang banyak sungainya.

Sekilas, Gibbs Biski terlihat mirip perahu atau jetski

Dapur pacu Gibbs Biski menggunakan mesin dua silinder berdaya 55 dk.

Baca: Yamaha MT-125 Versi 2020 Dirilis, Simak Pembaruannya Dibanding Versi Lainnya

Baca: Kawasaki Ninja ZX-25R 4 Silinder Sudah Muncul, Simak Spesifikasinya!

Gibbs Biski diklaim memiliki kecepatan maksimal 128 km/jam di darat dan 59 km/jam di air.

Saat beralih dari darat ke air, Gibbs Biski memang butuh persiapan, tetapi hanya lima detik saja.

Untuk mengarahkan kemudi di air, Gibbs Biski tetap pakai pergerakan roda depan dan tidak pakai rudder.

Seandainya Gibbs Biski segera dijual massal, mungkin banyak orang Indonesia yang tertarik.

Berikut spesifikasi Gibbs Biski:

Curb Weight: 228kg 

Ground Clearance: 150mm

GVW: 348Kg 

Overall Length: 2,350mm 

Overall Width: 950mm 

Wheelbase 1,790 mm





Halaman
123
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved