Jerry Sambuaga

Jerry Sambuaga adalah anggota DPR RI Komisi I periode 2014-2019. Ia merupakan putra dari Theo L Sambuaga. Jerry Sambuaga juga aktif dalam di bidang politik Partai Golkar. Ia juga aktif sebagai seorang dosen di beberapa perguruan tinggi.


zoom-inlihat foto
jerry-sambuagaa.jpg
jerrysambuaga.id
Jerry Sambuaga.

Jerry Sambuaga adalah anggota DPR RI Komisi I periode 2014-2019. Ia merupakan putra dari Theo L Sambuaga. Jerry Sambuaga juga aktif dalam di bidang politik Partai Golkar. Ia juga aktif sebagai seorang dosen di beberapa perguruan tinggi.




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Jerry Sambuaga adalah anggota DPR RI Komisi I periode 2014-2019. (1)

Jerry Sambuaga lahir di Jakarrta, 2 Juli 1985.

Ia merupakan putra dari Theo L Sambuaga.

Jerry Sambuaga mengenyam pendidikan di University of San Francisco dan berhasil meraih gelar Bachelor of Arts (PA) Politics.

Tak hanya itu, Jerry Sambuaga juga menyelesaikan kuliah magisternya di Colombia University.

Jerry Sambuaga berhasil meraih gelar doktor Ilmu Politik di Universitas Indonesia.

Baca: Budi Arie Setiadi

  • Karier #


Jerry Sambuaga memiliki pengalaman karier di bidang politik terkait isu politik dan hubungan internasional. (2)

Tahun 2005, Jerry Sambuaga menjadi Researcher untuk Direktur Keamanan Internasional dan Perlucutan Senjata (KIPS) pada Direktorat KIPS di Depatemen Luar Negeri (Deplu) RI.

Selang setahun, Jerry Sambuaga terlibat aktif sebagai Researcher dalam misi penjaga perdamaian dan resolusi konflik, tepatnya sebagai divisi politik pada Perutusan Tetap Republik Indonesia untuk PBB.

Tahun 2007, Jerry Sambuaga terlibat dalam riset untuk ASEAN Regional Forum (ARF) di Sekretariat ASEAN.

Tahun 2008 hingga 2009, Jerry Sambuaga bekerja sebagai Staf Ahli Ketua DPR RI menangani isu-isu luar negeri, khususnya terkait hubungan DPR RI dengan parlemen-parlemen asing.

Jerry Sambuaga telah aktif di organisasi politik sejak remaja.

Pada tahun 2002, Jerry Sambuaga terlibat secara aktif di Partai Golkar.

Bahkan, Jerry Sambuaga aktif sebagai anggota Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu).

Selain itu, Jerry Sambuaga juga aktif sebagai Fungsionaris tingkat Pusat DPP Partai Golkar.

Ia juga aktif sebagai Anggota Badan Informasi dan Komunikasi (BIK) Divisi Hubungan Antara Lembaga, serta Wakil Sekretaris Jenderal DPP HPK.

Sementara itu, Jerry Sambuaga juga menjabat sebagai Ketua DPP Angkatan Muda Pembaruan Indonesia (AMPI) dan Wakil Bendahara DPP Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI).

Dalam kesehariannya, Jerry Sambuaga mengajar sebagai Dosen FISIP Ilmu Pemerintahan dan Ilmu Politik Universitas Sam Ratulangi.

Selain itu, Jerry Sambuaga juga menjabat sebagai Dosen FISIP Hubungan Internasional dan Ilmu Politik Universitas Pelita Harapan.

Jerry Sambuaga memiliki sebuah perusahaan konsultasi yaitu The Zoom Strategist.

Tak hanya itu, Jerry Sambuaga juga aktif menulis di Harian Umum Suara Pembaruan sebagai Kolumnis.

Baca: Busyro Muqoddas

  • Pengalaman Organisasi #


Partai Golkar

Ketua Departemen Pemenangan Pemilu Sulawesi Utara dan Gorontalo Dewan Pimpinan Pusat Partai Golkar (2018-Sekarang)

Wakil Sekretaris Jenderal Dewan Pimpinan Pusat Partai Golkar (2016-Sekarang)

Wakil Bendahara Umum Dewan Pimpinan Pusat Partai Golkar Hasil Munas Bali (2015-2016)

Departemen Kerjasama Internasional Dewan Pimpinan Pusat Partai Golkar (2012-2015)

Balitbang Dewan Pimpinan Pusat Partai Golkar (2011-2015)

Wakil Sekretaris Jenderal Pengurus Pusat Angkatan Muda Partai Golkar (2010-2015)

Anggota Badan Informasi Komunikasi Divisi Hubungan Antar Lembaga Dewan Pimpinan Pusat Partai Golkar (2008-2009)

Anggota Bappilu Bidang Penggalangan Khusus Dewan Pimpinan Pusat Partai Golkar (2008-2009)

Ormas

Wakil Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (2017-Sekarang)

Wakil Ketua Umum Generasi Penerus Perjuangan Merah Putih (2015-Sekarang)

Wakil Ketua Majelis Perimbangan Organisasi Purna Paskibraka Sulawesi Utara (2013-Sekarang)

Ketua Dewan Pimpinan Pusat Komite Nasional Indonesia (2011-2014)

Ketua Bidang Hubungan Internasional Dewan Pimpinan Pusat Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (2010-2017)

Wakil Sekretaris Jenderal Dewan Pimpinan Pusat Himpunan Pengusaha Kosgoro 1957 (2010-2015)

Ketua Umum Ikatan Pemuda Mahasiswa Minahasa di Jakarta (2009-Sekarang)

Wakil Bendahara Dewan Pimpinan Pusat Komite Nasional Pemuda Indonesia (2008-2011)

Baca: Alamsyah Ratu Perwiranegara

  • Riwayat Pekerjaan #


Akademik

Dosen FISIP, Program S2 Hubungan Internasional, Universitas Pelita Harapan, Tangerang (Agustus 2016-Sekarang)

Dosen, Program Hubungan Internasional, London School of Public Relations, Jakarta (Juli 2016-Sekarang)

Dosen FISIP, Program S2, Ilmu Pemerintahan, Ilmu Politik, dan Ilmu Hubungan Internasional Universitas Sam Ratulangi, Manado (Februari 2016-Sekarang)

Dosen FISIP, Program S1, Ilmu Pemerintahan, Ilmu Politik, dan Ilmu Hubungan Internasional Universitas Sam Ratulangi, Manado (Juli 2011-Sekarang)

Dosen FISIP, Program S1 Hubungan Internasional, Universitas Pelita Harapan, Tangerang (Agustus 2009-Sekarang)

Dosen, Program S1 Hubungan Internasional Universitas Paramadina, Jakarta (Juni 2009-Desember 2013)

Dosen Luar Biasa FISIP, Program S1 Jurusan Hubungan Internasional, Universitas Indonesia, Depok (Agustus 2008-Januari 2009)

Non Akademik

Kolumnis Harian Umum Suara Pembaruan, Jakarta (Juli 2012-Sekarang)

Chairman The Zoom Strategist, Jakarta November (2009-Sekarang)

Staf Ahli Ketua DPD RI, Jakarta (Oktober 2009-Oktober 2016)

Staf Ahli Ketua DPR RI, Jakarta (Mei 2008-Oktober 2009)

Researcher, ASEAN Regional Forum Unit, ASEAN Secretariat, Jakarta (Mei 2007-September 2007)

Researcher Divisi Politik, Perutusan Tetap Republik Indonesia untuk PBB, New York, NY, USA (Mei 2006-September 2006)

Researcher, Direktorat Keamanan Internasional dan Perlucutan Senjata, Departemen Luar Negeri Republik Indonesia, Jakarta (Mei 2005-Agustus 2005)

Program Coordinator, Drug Detoxification and Aftercare Project, San Francisco, CA, USA (Februari 2005-Mei 2005)

Staf umum bidang politik, Konsulat Jenderal Republik Indonesia San Francisco, CA, USA (Januari 2004-Mei 2004)

(TRIBUNNEWSWIKI/Afitria)



Nama Jerry Sambuaga
Lahir Jakarta, 2 Juli 1985
Ayah Theo L Sambuaga
Pendidikan University of San Francisco
Columbia University in the City of New York
University of Indonesia
Instagram jerry.sambuaga
Facebook JerrySambuagaID
Twitter JSambuaga1
Website jerrysambuaga.id
Email jerry.sambuaga@gmail.com


Sumber :


1. wikidpr.org
2. jerrysambuaga.id
3. www.linkedin.com
4. id.wikipedia.org


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - The Period of

    The Period of Her adalah sebuah film drama
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved