Menurut CNNMoney, perusahaan menjaring lebih banyak single.
Orang Amerika yang single mengisi 90 persen dari lima juta pekerjaan yang ditawarkan.
Sementara orang yang sudah menikah hanya mengisi 22 persen.
Ketika kamu mendapatkan posisi sesuai, kamu cenderung bekerja keras saat kamu lajang.
Kamu lebih bersedia untuk bertahan dalam perjalanan gila-gilaan, meeting yang lama dan bahkan berjam-jam lagi.
Namun ketika kamu memiliki pasangan (dan mungkin, anak) mereka bergantung padamu, sehingga kamu tak bisa bekerja terlalu keras.
Baca: Peringkat Zodiak Paling Egois : Aries Tak Mau Mengalah, Taurus Terlalu Posesif
5. Kamu bisa tidur nyenyak.
Tidur sendirian ternyata memiliki banyak manfaat.
Survei Better Sleep Council menemukan bahwa hampir 50 % orang yang sudah menjalin suatu hubungan lebih suka tidur sendirian.
Tepat sekali, karena tidur sendiri bisa jadi lebih nyaman.
Kamu tak akan bangun karena dengkuran keras, atau gerakan dari pasanganmu.
Bahkan kamu tak masalah jika harus keluar dan ngemil di larut malam.
Kamu pun bisa tidur nyenyak dan bermimpi indah tanpa takut terganggu.
Baca: 12 Peringkat Zodiak yang Paling Cocok Menjadi Pemimpin Berdasarkan Sifat, Siapa Nih Juaranya?
6. Kekhawatiranmu soal uang bisa berkurang.
Memang benar bahwa kamu tidak memiliki penghasilan ganda.
Namun kamu bisa menyimpan sisa uangmu untuk investasi.
Pikirkan jika kamu punya pasangan, kamu akann habiskan uangmu untuk makan malam, liburan ulang tahun, dan jalan-jalan tiap akhir minggu bersamanya.
Uangmu habis dengan mudah untuk membeli bunga, memesan hotel dan memesan tempat makan malam romantis.
Nah masalah keuangan terbukti menjadi salah satu penyebab pertengkaran terbesar di antara pasangan, menurut survei dari American Institute of CPAs.
Ketika kamu tidak terikat dengan siapapun, dompetmu kamu sendiri yang atur dan gunakan sesukamu.
Jadi jika kamu lajang, silakan beli sepasang sepatu hak tinggi buatan desainer tanpa ragu!
(Tribunnewswiki.com/Ekarista)