Bahkan jika hubungan asmara mereka terputus, Pisces adalah sosok yang sulit move on, kemudian membawa mereka pada depresi karena merasa tidak memiliki apa-apa lagi.
Jika kalian menghadapi orang berzodiak Pisces dan mulai mengalami gangguan seperti yang telah disebutkan, dorong mereka untuk melakukan konsultasi dengan psikolog atau profesional lainnya.
3. Aries
Seorang Aries dapat menyabotase kesehatan mental mereka dengan sifat alami yaitu bereaksi dengan suatu situasi terlalu cepat.
Aries dapat dengan mudah mengalami serangan kesehatan mental sebelum melakukan konfirmasi apakah situasi tersebut benar adanya.
Hal tersebut tidak hanya mempengaruhi kondisi mental, namun juga kesehatan fisik, hubungan sosial maupun asmara hingga karier Aries.
Selain itu karena selalu mencari tantangan baru, Aries kadang akan menemui situasi yang sulit mereka tangani.
Bisa saja karena terlalu bersemangat, Aries akan melakukan banyak hal dan membuatnya kewalahan nantinya.
Karena tak pandai meminta bantuan orang lain, Aries nantinya akan merasa cemas dan kesepian.
4. Taurus
Sebagai zodiak berelemen tanah, Taurus biasanya terlahir memiliki mental yang cenderung stabil.
Namun bukan berarti Taurus tidak akan mengalami gangguan mental karena memiliki sifat yang mudah berubah dan tak terduga.
Seorang berzodiak Taurus mungkin akan merasa tidak dapat mengendalikan diri hingga mencoba menahan agar perubahan tidak terjadi.
Akhirnya hal tersebut yang akan membuat Taurus menjadi depresi.
Hal tersebut akan teratasi jika Taurus hanya melakukan apa yang disukainya saja atau mulai berbicara pada orang yang bersedia membantu.
Baca: Ramalan Cinta Zodiak Hari Ini Jumat 18 Oktober 2019: Aries Pelit, Capricorn Belajar saling Memahami
Baca: Inilah 6 Peringkat Zodiak Paling Baperan dan Susah Move On dari Pasangan, Apakah Kamu Termasuk ?
5. Gemini
Gemini biasanya memiliki banyak energi dan dapat melakukan banyak hal seperti seorang pro.
Namun karena perilaku yang demikian akan membuat Gemini tidak memiliki waktu untuk dirinya sendiri dan perlahan menjadi rapuh.
Terlebih jika kewalahan. Gemini akan menjadi sosok yang mudah panik, marah, dan frustasi.
Hal tersebut kemudian akan membuat Gemini menjadi sulit tidur dan memiliki gangguan kecemasan.