TRIBUNNEWSWIKI.COM - Rumah produksi Visinema Pictures kembali melanjutkan kisah Arini dengan melanjutkan sekuel Love for Sale, “Love for Sale 2”.
Beberapa waktu lali sempat viral di media sosial mengenai gimmick pencarian Arini yang dilakukan oleh karyawan-karyawan Richard di percetakan Primawarna.
Di akhir cerita 'Love for Sale' pertama, Arini diceritakan menghilang dan Richard mencarinya kemana-mana namun belum bertemu.
Ternyata Love for Sale 2 tidak akan menampilkan kisah Arini (Della Dartyan) bersama Richard (Gading Marten).
Lewat official teaser yang rilis pada Jumat (6/9/2019), Arini terlihat menyasar "korban" baru.
Berikut fakta film Love for Sale 2 yang telah TribunnewsWIKI rangkum.
Baca: 9 Fakta Menarik ‘The Twilight Saga: Eclipse’ yang Tayang di Bioskop Trans TV Pukul 21.00 WIB
Baca: Fakta Menarik Film Warkop DKI Reborn 3 dari Lokasi Syuting hingga Telan Biaya Fantastis
Arini dan “korban” baru
Dalam film kedua ini Andibachtiar Yusuf membuat kisah baru Arini bersama Indra Tauhid atau Ican yang diperankan oleh Adipati Dolken.
Kemunculan Adipati Dolken pertama kali terlihat dalam official teaser Love for Sale 2 yang dirilis di akun YouTube Visinema Pictures, Jumat (6/9/2019).
Teaser tersebut diawali dengan Adipati yang tengah duduk di sebuah taman sedang sibuk dengan ponselnya sembari tersenyum.
Pada layar terlihat Adipati sedang membuka aplikasi Love Inc, sebuah aplikasi perjodohan.
Karakter Ican yang diperankan Adipati Dolken
Indra Tauhid alias Ican adalah pria berusia 33 tahun yang berkali-kali dihadapkan dengan upaya perjodohan oleh sang ibunda.
Ican merupakan lelaki dengan pendidikan modern dan belum juga menikah. Ibunya ingin Ican segera menikah, namun Ican menganggap itu belum menjadi Prioritasnya.
Hal ini membuat Ican kerap adu mulut dengan ibunya.
Hingga akhir, Ican merasa perdebatan dengan Ros perlu disudahi. Ican memesan calon menantu palsu, Arini, melalui aplikasi kontak jodoh, Love Inc.
Jika 'Love for Sale' pertama menitikberatkan cerita yang seputar Arini dan Richard, seorang pria lajang 41 tahun, dalam film kedua ini dibuat lebih dekat dengan kehidupan sehari-hari.
Love for Sale 2 akan mengisahkan tentang sosok Ican yang sudah diburu oleh keluarganya untuk menikah.
Film ini tak hanya bercerita tentang pasangan ini, namun juga keluarga Ican yang menjadi inti cerita film L'Love for Sale 2'.
Baca: 5 Fakta Menarik Gundala, Syuting di 70 Tempat hingga Salah Satu Film yang Wajib Ditonton di TIFF
Baca: Berikut 5 Fakta Menarik Film Ready or Not yang Tayang di Bioskop Mulai Hari Ini
Cerita mirip, tapi lebih kompleks
Dilansir dari Kompas.com, Della Dartyan menerangkan bahwa cerita Arini yang ia perankan dalam film kedua ini akan lebih pelik lagi.
"Kalau yang pertama kan karater Arini ini sebagai pewarna di hidupnya Richard yang abu-abu ya," kata Della.
"Kalau yang ke dua ini karakter Arini lebih pelik lagi, karena melibatkan keluarga. Tapi, tetap sebagai Arini yang penuh warna," tambahnya.
Film yang diproduseri oleh Kori Adyaning ini akan menampilkan sisi humanis Arini.
Eksplorasi karakter yang lebih luas
Selain menampilkan Della Dartyan dan AAdipati Dolken, Love for Sale 2 akan ikut dibintangi oleh Bastian Steel.
Bastian mendapatkan peran yang menarik, yakni seorang remaja yang terjerumus dalam pergaulan bebas bernama Yunus.
"Gua anaknya manja, anak bontot, terus punya istri, punya anak karena pergaulan bebas. Pokoknya blangsak deh," kata Bastian
Yunus memiliki istri bernama Endah yang diperankan oleh Taskya Namya yang usianya jauh lebih tua.
Selain itu, hadir pula pemain baru lainnya yang berbeda dari Love for Sale pertama.
Ada Ario Wahab, Bastian Steel, Revaldo, Ratna Riantiano, Putri Ayudya dan Taskya Namya.
Selain itu, dalam film ini Egi Fedly yang berperan sebagai paman dari Ario, Revaldo dan Bastian.
Karakter yang ia mainkan kali ini berbeda dari film-film sebelumnya, sebagai upaya pembersihan karakter pernah ia mainkan.
(TribunnewsWiki.com/Niken)