Tragis, Ibu yang Kepalanya Diinjak oleh Anak Kandung Dinyatakan Meninggal Dunia

Ibu yang diinjak kepalanya oleh sang anak dikabarkan meninggal dunia oleh kepolisian Surabaya.


zoom-inlihat foto
ibu-diinjak-kepala-oleh-anak.jpg
surya.co.id/istimewa
Pelaku yang menginjak kepala ibunya minta maaf kepada sang ibu setelah dimediasi Polsek Tegalsari, Surabaya.


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Beberapa hari yang lalu sempat viral sebuah video seorang anak yang menginjak kepala ibunya di media sosial.

Seorang ibu yang diinjak kepalanya tersebut ternyata bernama Rusmini, dan dinyatakan meninggal dunia, Selasa (27/8/2019).

Dilansir oleh TribunJateng.com, kabar meninggal dunia Rusmini diumumkan oleh Humas Polrestabes Surabaya melalui akun resmi facebook.

Innalillahi wainna ilahi rojiun, telah meninggal dunia, ibu Rusmini. Ibu yg videonya viral karena ditendang kepalanya oleh putranya sendiri.

barusan humas polrestabes surabaya tlp mas syukur (anak no 1), membenar bahwa ibunya meninggal dunia di rs soewandi hari ini skj. 14.00 wib krn sakit komplikasi, jenazah skrng di rmh dan rencana akan dimakamkan di TPU ngagel selesai sholat isya.

Disebutkan bahwa sang ibu meninggal dunia karena penyakit yang dideritanya yaitu komplikasi.

Sebelumnya, video viral berisi anak yang menginjak kepada ibunya yang sedang sakit membuat geram warganet.

Anak tersebut bernama Andre (21) marah lantaran keinginannya tak terpenuhi.

Andre kemudian menginjak kepala sang ibu, Rusmini yang sedang terbaring lantaran sakit.

Detik-detik perlakuan kasar Andre (21) terhadap ibunya terekam dalam video berdurasi 39 detik yang viral di media sosial Facebook sejak Selasa (20/8/2019).

Remaja tiga bersaudara ini emosi lantaran uang Rp 10 ribu untuk makan di luar tak dipenuhi sang ibu yang terbaring lemah dan tengah dirawat sang kakak.

"Saya ajak ke kantor polisi meski ibu dan kakaknya tidak berkenan."

"Tapi tetap saya ajak untuk keterangan awal, kemudian kakaknya menyusul," ujar Rendy dilansir Surya pada Kamis (22/8/2019).

Baca: Ditanya Kemungkinan Poligami, Alvin Faiz Putra Almarhum Ustaz Arifin Ilham: Saya Enggak Bisa Jawab

Baca: Penemuan 4 Kerangka Manusia di Banyumas, Polisi Ungkap Modus dan Tersangka Pembunuhan

Setelah video viral tersebut polisi telah berusaha untuk menangkap sang anak.

Namun sang ibu ternyata tidak berkenan jika sang anak ditangkap.

Ibunya sudah ikhlas dengan perlakuan anaknya tersebut.

Sang anak juga telah meminta maaf di kepolisian tegalsari, Surabaya.

Andre memang diketahui memiliki emosi yang mudah marah jika keinginannya tak dipenuhi.

Di dalam video yang beredar seperti dipantau TribunJakarta.com, Kamis (22/8/2019), sang ibu yang terbaring lalu menasihati tapi putra bungsunya itu tak terima.

Sang ibu yang mengenakan switer ungu meminta Andre memahami kondisinya.

Tampak di video sang ibu terbaring, memunggungi Andre yang juga sedang rebahan.

"Orangtua kamu pukuli kenapa?" tanya sang ibu.

"Yang ngeluarin kamu ini."

"Kepala orangtua kok dipukuli"





Halaman
12
Editor: haerahr
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Pokun Roxy (2013)

    Pokun Roxy adalah sebuah film horor komedi Indonesia
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved