TRIBUNNEWSWIKI.COM - Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P), Megawati Soekarnoputri menunjuk Tri Rismaharini sebagai Ketua Bidang Kebudayaan PDI-P periode 2019-2024.
Dilansir oleh kontributor Kompas.com, penetapan pengurus baru PDIP dibacakan oleh Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri dalam Kongres V PDI-P di Hotel Grand Inna Bali Beach, Sanur, Bali, Sabtu (10/8/2019).
Megawati mengonfirmasi bahwa Risma yang saat ini menjabat sebagai Wali Kota Surabaya bersedia menerima posisi tersebut.
"Saya pikir ajaib juga, kok mau ya? Tapi orangnya saat ini sedang membongkar sekolah. Ketua DPP Bidang Kebudayaan adalah Tri Rismaharini," kata Megawati.
Baca: Megawati Umumkan Susunan Pengurus Baru DPP PDI-P 2019-2024
Baca: Dua Jenderal Beda Sikap Tangani Taruna Enzo yang Diduga Terpapar HTI, Satu Ingin Enzo Segera Dipecat
Baca: Ada 4 Orang Ingin Ruben Onsu Meninggal Dunia, Kata Sosok Ini: Kamu Tahu Wajah dan Namanya
Presiden RI ke-5 ini juga mengaku baru menghubungi dan meminta kesediaan Risma pada Jumat (9/8/2019).
Risma sendiri tak hadir saat pelantikan karena harus kembali ke Surabaya.
Menanggapi penunjukan tersebut, Risma mengaku baru mengetahui dirinya masuk dalam struktur kepengurusan partai.
Risma menyatakan bahwa penetapan dirinya sebagai Ketua Bidang Kebudayaan PDI-P adalah pengalaman barunya sebagai kader.
Baca: 17 AGUSTUS - Perhimpunan Indonesia (Indische Vereeniging)
Baca: 10 Agustus: Hari Veteran Nasional
Baca: 17 AGUSTUS - Serial Pahlawan Nasional: Dr. Drs. H Mohammad Hatta
Menurut Risma, dirinya akan belajar untuk bisa melaksanakan amanah dari Ketua Umum PDI-P dengan sebaik-baiknya.
"Iya (pengalaman baru). Nanti tak coba ya, aku kan belum pernah menjadi pengurus partai. Masih belajar, nanti coba dilihat," kata Risma di Balai Kota Surabaya, Sabtu (10/8/2019).
Selain itu, Risma menyatakan akan bekerja maksimal untuk memberikan kontribusi terhadap partai dan masyarakat.
Baca: Berlinang Air Mata, Dede Sunandar Ceritakan Penyakit Langka yang Diidap Sang Anak Sindrom Williams
Baca: Manchester United vs Chelsea, Big Match Liga Inggris Pekan Pertama
Baca: 5 Zodiak yang Paling Tega Saat Menyudahi Hubungan, Capricorn Pelan Tapi menusuk
Risma juga berujar dirinya tidak mau namanya hanya sekadar tercatat dalam struktur pengurus DPP PDI-P saja.
"Ini kan tanggung jawab. Aku kalau diserahi (amanah), aku enggak mau cuman ditulis (dalam struktur pengurus partai) gitu saja. Makanya, aku coba tak pelajari sampai di mana," ujar Risma.
Ditanya soal langkah strategis sebagai Ketua Bidang Kebudayaan PDI-P, Risma masih belum bisa memberi keterangan.
"Sek belajar. Strategi apa? Awakmu lagek ngandani aku SK-ne. (Masih belajar. Strategi apa? Kalian baru kasih tahu aku SK-nya)," ujar Risma.
Baca: Yasonna Laoly
Baca: Metha Yunatria
Baca: PSIM Yogyakarta
(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Dinar Fitra Maghiszha)
JANGAN LUPA SUBSCRIBE CHANNEL YOUTUBE TRIBUNNEWSWIKI.COM