Latar Belakang #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Usman Janatin merupakan pahlawan nasional Indonesia yang lahir di Banyumas pada 18 Maret 1943.
Memiliki nama lengkap Osman Bin Haji Mohammad Ali, namun lebih dikenal dengan nama Usman Janatin.
Merupakan satu di antara prajurit terbaik Marinir TNI AL (KKO) pada masa pemerintahan Soekarno. (1)
Peran #
Usman Janatin mengawali karier dengan bergabung menjadi anggota Korps Komando Operasi (KKO), yang merupakan nama korps marinir TNI Angkatan Laut pada saat itu.
Pada 1962 Indonesia sedang mengalami konfrontasi dengan Federasi Malaya atau Persekutuan Tanah Melayu (Sebutan untuk Malaysia).
Baca: PAHLAWAN NASIONAL - Raja Ali Haji
Baca: FILM - Driven to Kill (Ruslan) (2009)
Soekarno yang merupakan Presiden Republik Indonesia tidak menyukai sikap Malaysia yang akan mengambil Sabah, Sarawak, bahkan Brunei Darussalam yang mana terletak di Kalimantan bagian Utara dan berdampingan dengan Indonesia.
Menurut Soekarno sikap pembentukan negara Malaysia dengan mengincar sebagian Pulau Kalimantan dapat memberikan kekacauan untuk kedaulatan Indonesia.
Akhirnya dengan lantang Ganyang Malaysia diserukan.
Pada saat itu Usman Janatin memiliki peran yang sangat penting.
Usman Janatin pada saat itu belum lama diterima menjadi marinir di KKO.
Namun Usman Janatin sudah mengajukan diri menjadi relawan untuk dilibatkan dalam operasi militer Komando Mandala Siaga yang dipimpin oleh Omar Dhani menggantikan posisi Soerjadi Soerjadarma yang langsung dipilih oleh Presiden Soekarno.
Pada saat itu Usman Janatin bertugas bersama Harun Thohir dan Gani bin Arup.
Ketiga relawan tersebut mengemban misi yang berat yakni melakukan aksi sabotase di Singapura dan Usman Janatin dipilih menjadi komandan (Sri Sutjiatiningsih & Soejanto, Harun, 1982:28).
Singapura menjadi titik penting yang harus dilumpuhkan karena menjadi bagian dari federasi Malaysia.
Usman bertugas menimbulkan kericuhan dengan mengeksploitasi perbedaan ras.
Singapura yang terdiri dari keturunan Cina akan mudah diprovokasi jika dibenturkan dengan ras Melayu yang saat itu merupakan mayoritas penduduk Malaysia.
Usman Janatin membawa bahan peledak seberat 12,5 kg dan diperintahkan untuk meledakkan rumah tenaga listrik namun yang dibom adalah gedung Hong Kong and Shanghai Bank atau MacDonald House di Orchard Road, Central Area, Singapura (Gretchen Liu, The Singapore Foreign Service, 2005:83) yang semula bukan merupakan target pengeboman.
Tanggal 10 Maret 1965 bangunan tersebut hancur dengan banyak orang sipil di dalamnya.
Usman Janatin dan Harun sempat melarikan diri, namun akhirnya tertangkap setalah melakukan pelarian selama tiga hari.
Usman dan Harun tertangkap dan divonis hukuman mati sedangkan Gani berhasil lolos pada saat itu. (2)
Wafat #
Usman Janatin dan Harun kemudian mendapatkan hukuman mati.
Sebelumnya Indonesia sempat mengirimkan perwakilan untuk menyelamatkan Usman dan Harun, namun perundingan tersebut tidak membuahkan hasil.
Pada 17 Oktober 1968 pukul 06.00 pagi waktu Singapura, Usman Janatin dan Harun bin Thohir dihukum mati di tiang gantungan penjara Changi.
Tubuh Usman Janatin dan Harun Thohir telah kaku. (3)
Penghargaan #
Usman Janatin mendapatkan penghargaan dari Republik Indonesia sebagai Pahlawan Nasional Pembela Kemerdekaan pada 17 Oktober 1968 dengan Keppres No. 50/TK/1968. (4)
(TribunnewsWiki/Sekar)
Jangan lupa Subscribe youtube channel TribunnewsWiki ya!
| Nama lengkap | Osman Bin Haji Mohammad Ali |
|---|
| Nama lain | Usman Janatin |
|---|
| Tanggal lahir | Banyumas, 18 Maret 1943 |
|---|
| Meninggal | Singapura, 17 Oktober 1968 |
|---|
| Dikebumikan | TMP Kalibata, Jakarta |
|---|
| Dinas | TNI AL |
|---|
| Penghargaan | Pahlawan Nasional |
|---|
Sumber :
1. www.merdeka.com
2. tirto.id
3. www.boombastis.com
4. biografi-tokoh-ternama.blogspot.com