Dua aktor tersebut adalah Yayan Ruhian dan Cecep Arif Rahman yang dikenal dengan seni bela diri mereka layaknya Iko.
'Star Wars: The Force Awakens' mengisahkan tentang pencarian Luke Skywalker, Jedi terakhir yang menghilang.
3. Beyond Skyline (2017)
'Beyond Skyline' menjadi film pertama Iko Uwais di mana dirinya menjadi pemeran utamanya.
Film karya sutradara Liam O'Donnell tersebut rilis pada 31 Oktober 2017.
Selain menjadi pemeran utama, Iko Uwais juga bertindak sebagai koreografer laga dalam film tersebut.
Proses pengambilan gambarnya juga dilakukan di Indonesia, yaitu di Candi Prambanan dan beberapa tempat lainnya.
Aktor Indonesia lainnya, Yayan Ruhian juga turut hadir membintangi 'Beyond Skyline'.
'Beyond Skyline' merupakan sekuel dari film Skyline yang mengisahkan tentang invasi alien ke bumi.
Baca: FILM - 3 Srikandi (2016)
Baca: Stuber (2019)
4. Mile 22 (2018)
Film karya sutradara Peter Berg ini rilis di Indonesia pada 21 Agustus 2018.
Iko Uwais beradu akting dengan aktor hollywood pemeran film 'Transformers: The Last Knight', Mark Wahlberg.
Suami Audy Item ini berperan sebagai Li Noor, polisi yang berasal dari sebuah negara fiksi di Asia Selatan.
'Mile 22' mengisahkan tentang agen CIA bernama James Silva (Mark Wahlberg) yang ditugaskan untuk menyelundupkan polisi bernama Li Noor (Iko Uwais) karena memiliki informasi penting.
Proses syuting 'Mile 22' sempat tertunda hingga dua tahun lantaran Mark Wahlberg masih terikat kontrak untuk film Transformers.
5. Triple Threat (2019)
Dalam film yang rilis pada 22 Maret 2019 ini Iko Uwais berperan sebagai Jaka dan beradu akting dengan Tiger Hu Chen yang sudah tidak asing lagi dengan dunia bela diri.
Sebelumnya, Tiger Hu Chen pernah membintangi 'The Matrix', Charlie Angels, 'Kill Bill', 'Man of Tai Chi', dan 'House of Fury'.
'Triple Threat' menceritakan tentang putri miliader yang berniat untuk mengungkap sindikat kejahatan terbesar.
Hal ini membuatnya menjadi target pasukan pembunuh profesional.