TRIBUNNEWSWIKI.COM - Stres dan Depresi ternyata merupakan sesuatu hal yang berbeda.
Namun seringkali seseorang tidak dapat membedakannya dan tidak mengerti apa gejalanya.
Dikutip dari Instagram Klee.id bahwa Stres dan Depresi memiliki makna yang berbeda.
Stres
Stres merupakan kondisi yang dialami oleh seseorang yang mendapatkan tekanan dari dalam diri maupun dari luar yang telah terjadi dalam waktu yang cukup lama.
Stres dapat memberikan efek yang positif namun juga dapat menimbulkan efek yang negatif.
Efek yang dirasakan tergantung bagaimana seseorang menghadapi rasa stres tersebut.
Gejala Stres
- Terjadi penurunan konsentrasi
- Mengalami susah tidur
- Pola makan yang tidak teratur
- Mudah tersinggung dan marah terhadap sesuatu
- Daya ingat yang berkurang
- Menjadi overthinking
Stres secara Positif atau Eustress
Stres secara positif atau disebut Eustress merupakan persepsi seseorang dalam menghadapi tekanan yang dialami dalam kehidupan sehari-hari.
Eustress memiliki dampak yang baik untuk fisik dan psikologis seseorang.
Eustress berkaitan erat dengan self-efficacy.
Baca: Robby Purba
Baca: Cut Meyriska
Self Efficacy merupakan kemampuan seseorang dalam menangani dan menyelesaikan permasalahan.
Jika seseorang memiliki self-efficacy yang rendah maka akan menganggap permasalahan sebagai hal yang menakutkan dan negatif.
Namun jika seseorang memiliki self-efficacy yang tinggi maka menganggap suatu permasalahan sebagai tantangan dalam hidup dan akan semangat dalam menyelesaikannya.
Manfaat dari Eustress
- Eustress dapat dijadikan sumber motivasi agar seseorang lebih semangat dalam menjalani hidup.
- Dengan eustress kamu lebih berani dalam henghadapi hidup dan memiliki kesiapan menyelesaikan permasalahan.
- Dengan eustress seseorang dapat mengambil sebuah pelajaran dari permasalahan dan dapat membuat seseorang lebih berkembang.
Depresi
Depresi merupakan satu diantara penyakit mental yang berakibat buruk pada perasaan seseorang, pola tidur, pola makan dan suasana hatinya.
Jika stres juga ada yang berdampak positif namun depresi hanya akan berdampak negatif.
Depresi dapat membuat hati penderitanya untuk terus merasa.