Silancur Highland Magelang: Menikmati Sunrise dan Sunset di Kaki Gunung Sumbing

Editor: Mikael Dafit Adi Prasetyo
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Wisata Silancur Highland dengan view Gunung Sumbing.


Daftar Isi


  • Informasi Awal


TRIBUNNEWSWIKI.COM – Silancur Highland adalah tempat wisata alam di Magelang, Jawa Tengah yang memiliki daya tarik pemandangan yang menakjubkan.

Destinasi wisata ini terletak di lereng Gunung Sumbing, sehingga menjadikan Silancur Highland memiliki udara sejuk.

Wisatawan dapat melakukan berbagai aktivitas di sini, seperti camping, glamping, hingga mengambil foto dengan berbagai sudut pandang.

Silancur Highland terletak di Dadapan, Desa Mangli, Kecamatan Kaliangkrik, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.

Dari pusat Kota Magelang, jaraknya sekitar 20 km atau sekitar 40 menit perjalanan.

Silancur Highland yang berada di kaki Gunung Sumbing. (Istimewa)

 

  • Daya Tarik


Berikut beberapa daya tarik dari Silancur Highland:

1. Melihat Keindahan 6 Gunung

Silancur Highland adalah titik yang tepat untuk menyaksikan keindahan pegunungan. Ada 6 gunung yang dapat dilihat dari sini, yaitu Gunung Merapi, Gunung Merbabu, Gunung Telomoyo, Gunung Andong, Gunung Ungaran, dan Gunung Sumbing.

2. Melihat Sunrise dan Sunset

Pengunjung bisa datang ke Silancur pada sore atau saat subuh untuk melihat pemandangan matahari terbenam (sunset) dan matahari terbit (sunrise).

Jika cuaca cerah dan tidak berawan, pemandangan ini akan terlihat eksotis, bahkan di malam hari akan terlihat gugusan bintang dengan jelas.

3. Naik Jeep

Ada juga paket naik jeep buat detikers yang ingin seru-seruan ke beberapa tempat sekaligus. Wisatawan bisa ke tempat wisata Magelang lain, seperti Nepal Van Java, Sukomakmur, hingga Curug Silawe.

4. Camping

Aktivitas menarik lain adalah camping atau berkemah. Dengan berkemah, wisatawan bisa dengan mudah melihat sunrise atau sunset tanpa harus terburu-buru. 

Namun pada Juni 2024 ini, pengelola meniadakan camping karena sedang dilakukan pembangunan.

5. Glamping

Sebagai alternatif camping, detikers bisa memilih glamping, menginap di motel, atau homestay. Tempat glamping di sini memiliki fasilitas lengkap dan nyaman untuk keluarga.

Baca: Goa Selarong Yogyakarta: Napak Tilas Tempat Persembunyian Pangeran Diponegoro

Baca: La Li Sa Farmer’s Village Yogyakarta: Wisata dengan Nuansa Pedesaan Eropa

  • Fasilitas


Adapun beberapa fasilitas yang terdapat di Silancur Highland yakni:

- Area parkir kendaraan

- Toilet

- Mushola

- Warung makan

- Spot foto Instagramable

 

- Glamping

 

- Camp area.

Tempat khusus untuk camping di Silancur Highland. (Istimewa)

  • Harga Tiket


Harga tiket masuk kawasan wisata ini dibedakan sesuai hari kedatangan. 

Saat weekdays atau Senin hingga Jumat harganya cukup murah, yaitu Rp. 10.000 per orang saja. 

Sedangkan untuk weekend atau hari Sabtu dan Minggu serta hari libur nasional mulai dari Rp. 15.000 per orang.

Untuk parkir kendaraan roda dua yakni Rp 5.000 dan untuk kendaraan roda empat Rp 10.000.

Baca: Air Terjun Kedung Pedut Yogyakarta: Obyek Wisata yang Memiliki Dua Warna Air Berbeda

Baca: Bendung Khayangan Yogyakarta: Wisata Tersembunyi dengan Suasana Hijau dan Asri

  • Jam Buka


Obyek wisata Silancur Highland buka dari pukul 06:00 hingga 18:00 WIB. 

Sementara bagi pengunjung yang akan bermalam, camping, dan glamping di Silancur Highland akan mendapat akses selama 24 jam 

Adapun waktu berkunjung terbaik yakni pada saat matahari terbit dan terbenam.

 

(Tribunnewswiki.com/Mikael Dafit)



Alamat


Sumber :


1. www.detik.com/jateng/wisata/d-7408530/silancur-highland-aktivitas-harga-tiket-tarif-glamping-dan-fasilitas
2. wisata.app
3. widyalokawisata.com


Editor: Mikael Dafit Adi Prasetyo
BERITA TERKAIT

Berita Populer