Pantai Watupayung: Menikmati Sensasi Memancing Ikan Berpadu dengan Suara Deburan Ombak

Editor: Mikael Dafit Adi Prasetyo
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pantai Watupayung terletak di Gunung Kidul, Yogyakarta


Daftar Isi


  • Informasi Awal


TRIBUNNEWSWIKI.COM – Pantai Watupayung merupakan salah satu destinasi wisata yang berada di deretan pantai selatan Gunung Kidul, Yogyakarta. 

Tempat wisata ini memang belum terkenal di kalangan wisatawan jika dibandingkan pantai lainnya yang berada di kawasan Gunung Kidul Yogyakarta.

Sesuai namanya, Pantai Watupayung memiliki morfologi berupa batu karang yang berada di sekitar pantai.

Sedangkan pasir putih yang berada di pantai ini jumlahnya hanya terbatas.

Oleh sebab itu, banyak wisatawan yang memanfaatkan tempat ini untuk memancing ikan, bukan untuk bermain pasir.

Pantai Watupayung berlokasi di Desa Ngestirejo, Kecamatan Tanjungsari, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Pantai Watupayung terletak berdekatan dengan Pantai Ngrumput (Kompas.com)

  • Daya Tarik


Daya tarik dari Pantai Watupayung yakni sebagai berikut:

- Spot Memancing

Karena morfologi pantainya berupa batu karang, maka Pantai Watupayung sangat cocok digunakan untuk memancing.

Di sini banyak spesies ikan yang dapat ditangkap.

- Menikmati Sunset

Pantai merupakan salah satu destinasi yang dapat dimanfaatkan untuk menyaksikan matahari terbenam atau sunset.

Tak jarang, banyak wisatawan yang menyaksikan sunset di Pantai Watupayung 

- Spot Foto

Selanjutnya, Pantai Watupayung juga merupakan salah satu spot terbaik untuk berfoto.

Dengan latar berupa batu karang dan lautan yang luas, maka destinasi wisata ini memang cocok digunakan untuk berfoto.

Baca: Pantai Betueng: Menelusuri Dua Pantai Berbeda Dalam Satu Kawasan

Baca: Pantai Banyu Tibo Gunung Kidul Yogyakarta

  • Fasilitas


Seperti halnya pantai yang berada di kawasan Gunung Kidul, Pantai Watupayung telah dilengkapi dengan beberapa fasilitas yang memadai.

Beberapa fasilitas yang terdapat di Pantai Watupayung antara lain:

- Area parkir kendaraan

- Toilet

- Mushola

- Camping Area

Karena jarang dikunjungi wisatawan dan termasuk salah satu Hidden Gem, maka fasilitas berupa warung makan masih jarang dijumpai.

Oleh karena itu, pengunjung sebaiknya membawa makanan dan minuman jika ingin mengunjungi pantai ini.

Pantai Watupayung merupakan salah satu spot memancing terbaik (Istimewa)

  • Harga Tiket


Pantai Watupayung termasuk salah satu tempat wisata murah di Yogyakarta. Pasalnya, wisatawan hanya perlu membayar tiket masuk sebesar Rp 10.000 saja per orang.

Namun, perlu diketahui bahwa harga tiket masuk ini belum termasuk biaya lain yang harus Anda bayar. 

Misalkan saja, jika membawa kendaraan seperti motor atau mobil, Anda harus membayar biaya parkir sebesar:

- Rp 2.000 untuk motor

- Rp 5.000 untuk mobil.

Baca: Pantai Ngrumpon: Destinasi Wisata Tersembunyi dengan Pasir Putih dan Air Laut yang Jernih

Baca: Pantai Krokoh: Menikmati Indahnya Pemandangan dan Birunya Air Laut yang Memanjakan Mata

  • Jam Buka


Pantai Watupayung buka setiap hari (Senin s/d Minggu) selama 24 jam, sehingga pengunjung dapat merasakan berwisata di pantai ini menyesuaiakan waktu yang ada.

Adapun waktu terbaik untuk mengunjungi Pantai Watupayung yakni pada pagi sebelum pukul 09:00 WIB dan sore hari antara pukul 15:00 WIB sampai dengan 17:00 WIB.

 

(TRIBUNNEWSWIKI.com/Mikael Dafit)



Alamat


Sumber :


1. www.yogyes.com/id/yogyakarta-tourism-object/beach/
2. travel.kompas.com
3. www.telkomsel.com/jelajah/jelajah-lifestyle/10-pantai-di-jogja-paling-bagus-yuk-masukin-bucket-list


Editor: Mikael Dafit Adi Prasetyo

Berita Populer