Promo KAI: Diskon 20 Persen untuk Pembelian Tiket Kereta Api, Begini Cara Mendapatkannya

Editor: Mikael Dafit Adi Prasetyo
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

KAI menawarkan promo Juli Lebih Hemat dengan potongan harga tiket 20 persen

TRIBUNNEWSWIKI.COM – PT Kereta Api Indonesia (Persero) kembali menawarkan promo bagi pelanggan setianya.

Pada kesempatan kali ini, KAI menawarkan promo yang bertajuk JULEHA yang berarti Juli Lebih Hemat, dengan diskon atau potongan harga sebesar 20 persen untuk setiap pembelian tiket kereta api jarak jauh.

“Promo ini ditujukan untuk meningkatkan pelayanan kepada pelanggan pada momen pasca libur sekolah dengan tarif yang terjangkau. KAI berharap masyarakat memanfaatkan promo ini sebaik-baiknya karena jumlahnya terbatas,” kata VP Public Relations KAI, Anne Purba.

Sebagai contoh, KA Argo Bromo Anggrek relasi Gambir – Surabaya Pasarturi dapat dibeli dengan hanya Rp 496.000 dari tarif normalnya sebesar Rp 620.000.

Selain itu, pengguna KA Menoreh relasi Pasarsenen – Semarang Tawang Bank Jateng juga dapat membeli tiket dengan harga Rp 152.000 dari tarif normalnya sebesar Rp190.000.

Simak ketentuan terbaru pengembalian dana pembatalan tiket kereta api (KAI)

Baca: Skema Pengembalian Dana Pembatalan Tiket Kereta Api Terbaru, Berlaku Mulai 1 Juni 2024

Daftar Kereta Api

Berikut daftar kereta api yang mendapatkan tarif Promo Juleha:

1. Ambarawa Ekspres relasi Semarang Poncol – Surabaya Pasarturi pp (Kelas ekonomi)

2. Argo Bromo Anggrek relasi Gambir – Surabaya Pasarturi pp (Kelas eksekutif)

3. Argo Merbabu relasi Gambir – Semarang Tawang Bank Jateng pp (Kelas eksekutif)

4. Argo Muria relasi Gambir – Semarang Tawang Bank Jateng (Kelas eksekutif)

5. Argo Parahyangan relasi Gambir – Bandung pp (Kelas eksekutif dan ekonomi)

6. Argo Sindoro relasi Semarang Tawang Bank Jateng – Gambir (Kelas eksekutif)

7. Arjuno Ekspres relasi Surabaya Gubeng – Malang pp (Kelas eksekutif)

8. Banyubiru relasi Semarang Tawang Bank Jateng – Solo Balapan pp (Kelas eksekutif dan ekonomi)

9. Blambangan Ekspres relasi Semarang Tawang Bank Jateng – Ketapang pp (Kelas eksekutif dan ekonomi)

10. Blora Jaya relasi Semarang Poncol – Cepu pp (Kelas ekonomi)

11. Joglosemarkerto relasi melingkar Jawa Tengah (Kelas eksekutif dan ekonomi)

12. Kaligung relasi Tegal – Semarang Poncol pp (Kelas eksekutif dan ekonomi)

13. Kamandaka relasi Purwokerto – Semarang Tawang Bank Jateng pp (Kelas eksekutif dan ekonomi)

14. Kutojaya Utara relasi Jakarta Kota – Kutoarjo pp (Kelas ekonomi)

Halaman
123


Editor: Mikael Dafit Adi Prasetyo
BERITA TERKAIT

Berita Populer