Perkiraan tersebut didasarkan pada penjualan tertinggi tiket kereta api untuk angkutan Lebaran 2024, dengan posisi teratas ada di tanggal 6 April 2024 dengan total tiket terjual sebanyak 122.285 tiket.
Meski begitu, para penumpang tak perlu khawatir kehabisan tiket karena penjualan tiket kereta api sebelum puncak arus mudik Lebaran 2024 masih tersedia hingga saat ini.
Berdasarkan pantauan data pada Senin (25/3/2024) pukul 08.00, tiket KA Jarak Menengah/Jauh yang terjual pada periode H-10 (31 Maret 2024) s.d H+10 (21 April 2024) adalah sebanyak 1.816.331 tiket atau 53 persen dari total tiket yang disediakan sebanyak 3.390.926 tiket.
Angka ini akan terus bertambah karena penjualan masih terus berlangsung. Dari data tersebut masih banyak tiket yang tersedia dan dapat dibeli masyarakat pada periode Lebaran ini.
Berikut daftar kereta api favorit untuk mudik di periode Lebaran kali ini:
1. KA Airlangga relasi Pasarsenen - Surabaya Pasar Turi (PP)
2. KA Sri Tanjung relasi Lempuyangan - Ketapang (PP)
3. KA Bengawan relasi Pasarsenen - Purwosari (PP)
4. KA Pasundan relasi Kiaracondong - Surabaya Gubeng (PP)
5. KA Kahuripan relasi Kiaracondong - Blitar (PP)
6. KA Matarmaja relasi Pasarsenen - Malang (PP)
7. KA Kertajaya relasi Pasarsenenen - Surabaya Pasarturi (PP)
8. KA Joglosemarkerto relasi melingkar Jawa Tengah
9. KA Jayakarta relasi Pasarsenen - Surabaya Gubeng (PP)
10. KA Logawa relasi Purwokerto - Jember (PP).
Baca: Mulai Hari Ini, KA Majapahit Resmi Pakai Kereta Ekonomi Stainless Steel New Generation
Buka Pemesanan Tiket KA Tambahan Lebaran 2024 Tahap Kedua
KAI kembali membuka pemesanan tiket kereta api tambahan untuk angkutan Lebaran 2024 tahap kedua.
Pemesanan tiket kereta api tambahan untuk angkutan Lebaran 2024 tahap kedua ini telah dibuka mulai Kamis (7/3/2024).
Dengan adanya penambahan 24 KA untuk tahap kedua ini, maka saat ini KAI sudah menambah 48 KA tambahan untuk Lebaran. Sebelumnya, KAI telah membuka pemesanan 24 KA tambahan Lebaran tahap pertama yang dapat dipesan mulai Rabu (6/3/2024).
VP Public Relations KAI, Joni Martinus mengatakan, KA-KA tambahan tahap kedua tersebut tersedia untuk perjalanan relasi favorit seperti Jakarta - Cilacap pp, Jakarta - Malang pp, Jakarta - Semarang pp, Bandung - Solo pp, dan lainnya.