Program tersebut dibuka oleh Bussines & Markering Director The Park Mall Solo Baru, Danny Johannes, bersama perwakilan dari Chery Solo Baru di Centralpark The Park Solo Baru, Jumat (8/3/2024)
Program ini dikhususkan untuk pelanggan yang memiliki Privilege Member The Park Mall.
Mereka akan memiliki kesempatan untuk memenangkan Grand Prize berupa satu unit Chery OMODA.
Kemudian, masih ada hadiah menarik lainnya yang bisa didapatkan selama periode undian hingga 3 November 2024 mendatang.
“Program SHOP and WIN selain sebagai bentuk apresiasi ke loyal member The Park Mall," ucap Bussines & Markering Director The Park Mall Solo Baru, Danny Johannes.
Danny menjelaskan, program ini bertujuan untuk meningkatkan jumlah Privilege Member The Park Mall.
"Diharapkan dapat meningkatkan transaksi belanja customer ke tenant-tenant The Park Mall,” ujarnya.
Untuk mekanisme, Danny menjelaskan customer dapat ikut serta dalam program SHOP and WIN sangatlah mudah.
Customer cukup terdaftar menjadi Privillege Member The Park Mall dan melakukan transaksi belanja minimal Rp 300.000 di seluruh tenant The Park Mall.
Para costumer bisa mendapatkan satu voucher undian untuk berkesempatan mendapatkan hadiah tersebut dengan ketentuan dan syarat yang telah ditentukan.
"Berlaku penggabungan 2 struk belanja dan tentunya berlaku kelipatan belanja, Khusus pembelanjaan Rp.500.000 berlaku penggabungan 3 struk belanja mendapatkan 2 kupon undian," terangnya.
Baca: Sport Celebration Kolaborasikan Sport dan Hobi di The Park Mall Solo
Danny menambahkan, struk belanja dapat ditukar dengan kupon undian di customer services The Park Mall.
Semakin banyak transaksi, maka akan mendapatkan kupon lebih banyak, dan kemungkinan menang semakin besar.
Sementara itu, Rony Pribadi dari Chery Solo Baru mengatakan, pihaknya akan membuka showroom di bagian selatan The Park Mall Solo Baru.
Program ini sekaligus menjadi perkenalan Cherry untuk masyarakat Solo Baru.
"Ibaratnya kami Kulon nuwun, sebelum membangun sorum mobil yang tepatnya di selatan gedung The Park Mall Solo Baru," ucap Rony.