Sosok Andryan Gama, Suami Nessie Judge: Ternyata Seorang Software Engineer di ByteDance

Penulis: Bangkit Nurullah
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Sosok Andryan Gama, Suami Nessie Judge: Ternyata Seorang Software Engineer di ByteDance

TRIBUNNEWSWIKI.COM - Jagat media sosial dibuat heboh dengan menikahnya Youtuber Nessie Judge.

Hal ini karena selama ini Nessie Judge tidak memposting hubungannya Andryan Gama.

Bahkan ia juga tak pernah koar-koar soal rencana pernikahannya.

Hingga akhirnya tak sedikit warganet yang kaget karena tiba-tiba Nessie Judge menikah.

Diketahui Nessie Judge dan Andryan Gama menikah pada Minggu (25/2/2024).

Momen pernikahannya itu dibagikan oleh akun Instagram @thebridestory pada Minggu (25/2/2024), beredar foto momen akad Nessie Judge.

Dalam unggahan tersebut, Nessie Judge tampak memakai kebaya putih yang senada dengan beskap sang suami.

Acara akad Nessie Judge disebut hanya dihadiri oleh sahabat dan keluarga inti saja.

"Kami turut berbahagia atas pernikahan @nessiejudge bersama kekasih hatinya, yang telah resmi menjadi pasangan suami dan istri pagi ini," tulis akun @thebridestory.

"Akad nikah berlangsung dengan khidmat yang dihadiri oleh keluarga dan sahabat terdekat," sambungnya.

"Pasangan pengantin baru tampil dengan kebaya dan beskap yang serasi, berbalut nuansa putih nan cantik," lanjutnya.

"Selamat atas pernikahannya, pasangan yang berbahagia!" pungkasnya.

Rekan artis dan content creator pun memberikan komentar dan ucapan selamat kepada Nessie Judge.

"Yuhuuu, congrats," tulis Jerome Polin.

"Congratulation," tulis Cinta Laura.

"Happy wedding Nessie & Andryan," tulis Eka Gustiwana.

"Congrats Nessie," tulis Andovi da Lopez.

Setelah itu, kini giliran publik yang penasaran siapa sosok suami Nessi Judge itu.

 

Baca: Sosok 4 Kandidat Calon Gubernur DKI Jakarta, Ada Crazy Rich Priok, Jenderal Hingga Ridwan Kamil

Sosok Andryan Gama

Andryan Gama atau Andryan Dutagama diketahui merupakan seorang Software Engineer.

Memantau dari laman LinkedInnya, ia menempuh pendidikan sarjana di Universitas Gunadarma Prodi Sistem Informasi.

Usut punya usut suami Nessi Judge ini bukan orang sembarangan, ia memiliki riwayat karier yang cukup mentereng di berbagai perusahaan ternama.

Pria yang mungkin akrab disapa Gama ini mengawali kariernya pada 2016 di PT Conbloc Internusa sebagai Marketing Support.

Kemudian ia menjadi Full Stack Engineer di PT Astra Graphia Information Technology (AGIT) pada 2017 hingga 2019.

Setelah itu, Andryan Dutagama menjadi Software Engineer di salah perusahaan e-commerce ternama, Tokopedia pada 2019 hingga 2022.

Kariernya pun semakin melejit saat dirinya diangkat menjadi Senior Software Engineer di perusahaan yang sama pada 2022 hingga 2024.

Kini, Andryan Dutagama tengah bekerja di perushaaan ByteDance sebagai Software Engineer terhitung sejak bulan Februari 2024.

Tak cuma berkarier moncer di dunia profesional, Andryan Dutagama diketahui merukapan seorang drumer.

Terlihat di beberapa unggahan Instagram @andryangama yang menunjukkan aktivitasnya ketika bermain drum di acara musik.


(Tribunnewswiki.com/Bangkapos.com)

 



Penulis: Bangkit Nurullah
BERITA TERKAIT

Berita Populer