Kronologi Dede Jaya Habisi Nyawa Pedagang Semangka Pasar Kramat Jati yang Selingkuh dengan Istrinya

Penulis: Bangkit Nurullah
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kronologi Dede Jaya Habisi Nyawa Pedagang Semangka Pasar Kramat Jati yang Selingkuh dengan Istrinya

TRIBUNNEWSWIKI.COM - Dede Jaya menghabisi nyawa pedagang semangka di Pasar Kramat Jati, Jakarta Timur,  Senin (8/1/2023).

Ia mengaku sakit hati karena Sutomo, pedagang semangka tersebut kepergok selingkuh dengan istrinya.

Diketahui, Dede membunuh selingkuhan istrinya itu dengan cara menyiramnya menggunakan air keras lalu membacoknya dengan celurit.

Tindakan Dede terhadap Sutomo pedagang semangka ini bahkan viral di media sosial.

Pada  video rekaman CCTV, tampa Dede datang langsung menyiram air keras ke wajah Sutomo.

Saat korban kesakitan, Dede menghajarnya berulang kali.

Ia lantas mengeluarkan celurit dan membacok Sutomo berulang kali.

Tak sampai 12 jam, Dede Jaya kemudian ditangkap ketika bersembunyi di rumah pamanya kawasan Pamulang.

Baca: Mahfud MD Ungkap Keberadaan Ferdy Sambo, Benarkan Jika Sambo Tak Ada di Lapas Cipinang, Tapi di Sini

Baca: Jelang Timnas Indonesia Vs Iran di Qatar Malam Ini, Shin Tae-yong Otak-atik Skema Skuad Garuda

 

Perselingkuhan

Pada polisi, Dede mengaku merasa sakit hati karena pedagang semangka telah merebut istrinya.

"Tersangka merasa sakit hati pada korban karena korban selingkuh dengan istri tersangka," jelas Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes Leo Simarmata dikutip dari TribunnewsBogor.com.

Perselingkuhan pedagang semangka ini terbongkar oleh Dede Jaya pada Oktober 2023.

"Awal Oktober antara tersangka dengan korban dan istri tersangka memiliki masalah keluarga," katanya.

Kapolres Metro Jakarta Timur menerangkan bahwa Dede merasa sakit hati usai memergoki hubungan gelap istrinya dengan pedagang semangka di Pasar Kramat Jati.

"Tersangka sakit hati karena ada hubungan asmara antara korban dengan istri tersangka," katanya.

Walau begitu polisi masih mendalami soal perselingkuhan istri Dede Jaya dengan pedagang semangka.

"Diketahui di awal Oktober 2023. Terkait tahu dari mana, lewat media apa kami masih dalam proses pendalaman. kami akan gali lewat pemeriksaan," katanya.

Tersebar informasi bahwa pada Oktober 2023 lalu sebenarnya masalah antara Dede dengan Sutomo sudah diselesaikan secara kekeluargaan.

Malahan informasinya, Sutomo juga sudah memberi uang damai sebesar Rp 5 juta.

Halaman
12


Penulis: Bangkit Nurullah
BERITA TERKAIT

Berita Populer