Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia vs Libya di Turki, Tayang Live di TV Mana?

Penulis: Rakli Almughni
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Para pemain starter Indonesia berfoto sebelum dimulainya pertandingan sepak bola kualifikasi Piala Dunia 2026 antara Filipina dan Indonesia di Manila pada 21 November 2023.

TRIBUNNEWSWIKI.COM - Berikut ini adalah jadwal siaran langsung pertandingan antara timnas Indonesia melawan timnas Libya di Turki.

Timnas Indonesia dijadwalkan akan menggelar pertandingan uji coba sebelum menjajaki kompetisi Piala Asia 2024.

Piala Asia 2023 atau Piala Asia 2024 sendiri bakal berlangsung di Qatar pada Januari 2024.

Di Piala Asia 2024, tim asuhan Shin Tae-yong ini masuk di dalam Grup D yang berisikan timnas Jepang, Irak, dan Vietnam.

Sebelum bertanding melawan tiga tim tersebut, skuad Garuda Muda akan melaksanakan pertandingan uji coba melawan negara dari benua Afrika, yakni Libya.

Pertandingan antara timnas Indonesia vs Libya akan digelar di Turki di saat Asnawi Mangkualam cs melakoni pemusatan latihan (TC) di sana.

Hal tersebut diungkapkan oleh Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji.

Asnawi Mangkualam Bahar dari Indonesia berebut bola dengan Attaa Jaber (kanan) dari Palestina saat pertandingan sepak bola persahabatan internasional antara Indonesia dan Palestina di Stadion Gelora Bung Tomo di Surabaya pada 14 Juni 2023. (Juni Kriswanto / AFP)

Baca: LIVE RCTI! Jadwal Siaran Indonesia vs Jepang Piala Asia 2023 Kick Off Jam 18.30 WIB, Jordi Amat Main

Baca: Motif Rahmat Agil alias Alung Bunuh Fitria Wulandari di Bogor: Kesal Sang Pacar Ogah Diputus Cinta

Sumardji membeberkan bahwa timnas Indonesia akan menjalani pemusatan latihan di Turki pada tanggal 20 Desember 2023 hingga 6 Januari 2024.

Nantinya, tim pelatih akan membawa sebanyak 30 hingga 40 pemain saat TC di Turki tersebut.

Selain itu, Timnas Indonesia juga akan melakukan dua kali uji coba saat di Negeri Kebab tersebut.

"Sudah (ada lawan uji coba)," kata Sumardji, Senin, 4 Desember 2023 dikutip dari BolaSport.com.

"(Menghadapi) Libya. Dua kali," jelasnya.

Pernyataan Sumardji tersebut menghapus rumor yang beredar bahwa timnas Indonesia akan melawan Iran saat TC di Turki.

Saat disinggung alasan urung melawan Iran, Sumardji terdiam.

Baca: Pantas Fitria Wulandari Mau Pacaran dengan Alung, Terkuak Curhatan Terakhirnya: Aku Takut

Dia hanya memberikan respon menggelengkan kepala.

Meski begitu, Libya juga bukanlah lawan yang dapat dianggap remeh.

Libya sendiri saat ini menduduki peringkat 120 di ranking FIFA.

Tim berjuluk Ksatria Mediterrania ini tak terkalahkan dalam lima laga terakhir.

Lebih lanjut, Sumardji mengatakan bahwa timnas Indonesia sendiri dijadwalkan bertolak ke Turki pada Rabu, 20 Desember 2023

"Jadi Piala Asia itu kita akan mulai pemusatan latihan tanggal 20 (Desember), langsung ke Turki," ujarnya.

Halaman
12


Penulis: Rakli Almughni
BERITA TERKAIT

Berita Populer