Ketua Umum HMP PGSD, Arief Setiadi mengatakan, ITC merupakan agenda tahunan yang diadakan oleh HMP PGSD.
Hanya saja kata Arief, setiap tahunnya itu jenis lomba yang diadakan berbeda-beda. Namun masih satu tema yakni seputar desain grafis.
"Tahun lalu kita kolaborasi dengan PKM, sedangkan tahun ini kita berdiri sendiri menggelar lomba poster," ungkapnya.
Ia mengatakan, adanya ITC ini bisa menjadi wadah dan memberi kesempatan bagi mahasiswa untuk menyalurkan bakat yang dimiliki.
Ditambahkan oleh Ketua Panitia, Inas Alfiyah, ITC 2023 ini diikuti oleh 9 peserta yang berasal dari berbagai kampus di Indonesia.
1. Pengumpulan karya.
2. Penjurian secara online.
3. Presentasi dan penjurian langsung.
Pada tahap pertama, peserta mengirimkan karya mereka secara online.
Pada tahap kedua, kata Inas, juri akan memberikan penilaian terhadap karya-karya yang sudah masuk dan kemudian diambil 6 peserta dengan nilai tertinggi.
Kemudian, lanjut Inas, 6 peserta tersebut berhak melaju ke babak selanjutnya di tahap presentasi dan penjurian langsung.
Baca: Dosen PGSD UMS Kenalkan Budaya Panji dan Pentas Wayang di Filipina
Baca: Taufik: Festival Bahasa Indonesia Jadi Ajang Berkarya Bagi Mahasiswa PGSD UMS
1. Mardiyah Umi | judul: Pendidikan | Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS)
2. Ainia Romadona H | judul: Pendidikan | Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS)
3. Ammalfi Nuurun Alhajj | judul: Pendidikan | Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS)
4. Anisa Luthfi Fauzizah | judul: Pendidikan | Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS)
5. Gandhi Adidaya | judul: Literasi Digital dalam Petualangan Dunia Maya | Universitas Sebelas Maret (UNS)
6. Rofi Rizky Ramadhan | judul: Pendidikan | Universitas Sebelas Maret (UNS)
Pada tahap ketiga, para finalis mempresentasikan karyanya di hadapan dewan juri yang terdiri dari Naning Tri Wahyuni, Dosen PGSD UMS dan Bangkit Nurullah, Jurnalis TribunnewsWiki.com.
Baca: PGSD UMS Gelar Pentas Raya Seni, Tampilkan 34 Tari Kreasi Karya Mahasiswa
Selanjutnya, dewan juri melakukan penilaian kembali dengan kriteria yang sama yakni orisinalitas, kesesuaian tema dan kreativitas yang dilaksanakan di ruang Microteaching FKIP UMS, Sabtu (21/10/2023).
- Juara 1 Rofi Rizky Ramadhan asal UNS dengan total nilai 287
- Juara 2 Gandhi Adidaya asal UNS dengan total nilai 281,5
- Juara 3 Mardiyah Umi asal UMS dengan total nilai 273
Lebih lanjut, peserta yang berhasil menjadi juara tersebut mendapatkan piala, sertifikat dan juga uang pembinaan. (*)